Mohamed Salah Mungkin Cabut, Liverpool Berpotensi Saingi Real Madrid Dapatkan Kylian Mbappe

Liverpool masih berpotensi meramaikan perburuan tanda tangan Kylian Mbappe di bursa transfer musim panas tahun depan. Hal ini lantaran The Reds diprediksi bakal segera ditinggal mesin pencetak golnya, Mohamed Salah, ke Arab Saudi.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 06 Sep 2023, 20:00 WIB
Mohamed Salah masih berpotensi direbut dari Liverpool. Klub Arab Saudi Al Ittihad dikabarkan amat berambisi merekrut pemain internasional Mesir ke Saudi Pro League. (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, Jakarta Liverpool masih berpotensi meramaikan perburuan tanda tangan Kylian Mbappe di bursa transfer musim panas tahun depan. Hal ini lantaran The Reds diprediksi bakal segera ditinggal mesin pencetak golnya, Mohamed Salah, ke Arab Saudi.

Seperti diketahui, Salah memang cukup santer dikatkan dengan kepindahan menuju Saudi Pro League musim panas ini. Pemain internasional Mesir konon hendak direkrut oleh Al Ittihad sebelum penutupan jendela transfer di negeri Timur Tengah.

Laporan SportBible menyebut Al Ittihad sebelumnya sudah pernah menyodorkan tawaran 150 juta poundsterling untuk Salah yang ditolak oleh Liverpool. Kendati demikian, tim asal Arab Saudi belum menyerah, dengan mereka kini dikabarkan berambisi menaikkan mahar hingga mencapai 215 juta poundsterling kepada klub besutan Jurgen Klopp.

Kepindahan Mohamed Salah ke Arab Saudi tak ayal bakal menyebabkan kekosongan besar di lini serang Liverpool. Pasalnya, skuad The Reds sejauh ini cukup mengandalkan pria yang berhasil mengoleksi total 188 gol dari 309 penampilan di semua ajang bersama Liverpool

Namun di sisi lain, kepergian Salah ke Arab Saudi juga sekaligus bakal memberi suntikan dana besar bagi The Reds. Jurgen Klopp dapat diberi keleluasaan memilih penggawa berkualitas lantaran pihak klub punya cukup dana untuk membiayai kepindahan di jendela transfer.


Kylian Mbappe Bisa Jadi Pengganti Mohamed Salah

Penyerang Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe menatap bola saat menghadapi Olympique Marseille dalam laga pekan ke-25 Liga Prancis 2022-2023, di Stadion Velodrome pada Senin (27/2/2023) dini hari WIB. Kylian Mbappe menjadi bintang utama dalam kemenangan PSG setelah dirinya mampu mencetak dua gol dan satu assist untuk Lionel Messi. (CHRISTOPHE SIMON / AFP)

Kylian Mbappe pun muncul sebagai salah satu nama yang digadang-gadang berpotensi direkrut sebagai pengganti Mohamed Salah di Liverpool.

Pesepak bola berusia 24 tahun itu memang diketahui cukup ramai dikaitkan dengan kepindahan dari Paris Saint-Germain (PSG) pada bursa transfer musim panas kemarin.

Sang pemain bahkan sempat memicu gesekan dengan Les Parisiens lantaran ogah menandatangani kontrak baru demi pergi secara gratis tahun depan.

Walau begitu, laporan belakangan mengungkap Mbappe dan PSG sudah rujuk, dengan pihak klub terlihat kembali mengintegrasikan pemain internasioanl Prancis dalam skuadnya, meski ia sempat tak diizinkan berlatih bersama tim utama.


Liverpool Berpeluang Rekrut Kylian Mbappe

Pemain Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Lyon pada laga pekan keempat Ligue 1 2023/2024 di Groupama Stadium, Senin (04/09/2023). PSG menang dengan skor 4-1. (AP Photo/Laurent Cipriani)

Terlepas dari harmonisnya hubungan Kylian Mbappe dengan PSG, laporan SportBible mengeklaim Liverpool tetap menjadi tim potensial yang berpotensi membajak pemain internasional Prancis dari Parc des Princes.

Klub besutan Jurgen Klopp bisa saja menyaingi Real Madrid yang sudah lama dikabarkan menaruh hati pada Mbappe, menyusul adanya potensi kepergian pemain depan andalan Mohamed Salah menuju Al Ittihad.

The Reds sendiri pun disebut punya modal apik untuk mendapatkan tanda tangan Mbappe musim panas mendatang. Sang pemain pernah memuji kualitas Liverpool sebagai klub serta mengungkap bahwa ibunya merupakan penggemar The Reds.


Persaingan di Premier League 2023/2024

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya