Jangan Tertipu, Simak Daftar Hoaks Kesehatan yang Mencatut Ahli

Berikut kumpulan hoaks seputar kesehatan yang mencatut ahli.

oleh Pebrianto Eko Wicaksono diperbarui 07 Sep 2023, 15:11 WIB
Kumpulan hoaks seputar obat diabetes

Liputan6.com, Jakarta - Hoaks seputar kesehatan beredar di media sosial dengan beragam kemasan. Untuk membuat penerima kabar tersebut yakin, pembuatnya kerap mencatut ahli.

Keberadaan hoaks seputar kesehatan yang mencatut ahli harus dihindari, sebab dapat menimbulkan kerugian dan membahayakan kesehatan jika dipercaya.

Cek Fakta Liputan6.com pun telah mendapati sejumlah hoaks seputar kesehatan yang mencatut ahli, mulai dari diabetes hingga obat mata.

Berikut kumpulan hoaks seputar kesehatan yang mencatut ahli

Video Dokter Terawan Promosikan Temuan Obat Diabetes

Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim video Dokter Terawan promosikan temuan obat diabetes, kabar tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 23 Agustus 2023.

Klaim video Dokter Terawan promosikan temuan obat diabetes menampilkan seorang pembawa berita dengan mengenakan jas hitam, dasi merah bercorak dan pada sudut kanan atas terdapat logo Tv One.

Pada tayangan tersebut terdapat narasi suara sebagai berikut.

"Sebuah obat ditemukan di Indonesia yang menghentikan diabetes dalam 48 jam, hanya satu kapsul sehari dan gulanya akan normal".

Kemudian pada detik ke 11 tayangan video berubah menampilkan Dokter Terawan sedang berbicara dengan narasi suara sebagai berikut.

"Saya jamin gula darah anda akan normal dalam 3 hari semua gejala akan hilang dalam 2 minggu dan diabetes tidak akan pernah kembali lagi, 20.000 orang Indonesia telah mencoba obat itu sendiri dan sembuh dari diabetes".

Benarkah klaim video Dokter Terawan promosikan temuan obat diabetes? Simak penelusuran Cek Fakta Liputan6.com simak hasil penelusurannya di sini...

 


Profesor Gizi IPB Promosikan Obat Pelangsing

Beredar di media sosial postingan video Profesor Gizi IPB, Dr Ir Hardinsyah mempromosikan obat pelangsing. Postingan itu muncul sejak pekan lalu.

Salah satu akun ada yang mempostingnya di Facebook. Akun itu mengunggahnya pada 30 Agustus 2023.

Dalam postingannya terdapat video Prof. Dr. Ir Hardinsyah mengklaim telah menemukan formula obat penurun berat badan dan telah dikonsumsi sejumlah tokoh seperti Okky Lukman.

Video itu disertai narasi:

"Halo, saya ahli gizi Ir. Hardinsyah, dan tujuan saya adalah untuk membantu Anda mendapatkan tubuh langsing dan menarik yang Anda impikan.Metodologi saya telah teruji dan didukung oleh banyak tokoh terkenal yang telah mencapai hasil yang mengesankan. Misalnya - Okky Lukman, yang telah menjadi duta formula saya.Dengan menggunakan formula unik saya, Anda bisa berhasil menghilangkan berat badan berlebih untuk selamanya, tanpa harus melakukan diet yang melelahkan dan latihan yang membosankan.Tidak peduli apakah Anda pria atau wanita, berapa usia Anda, atau berapa lama Anda mengalami kelebihan berat badan. Sangat aman dan cocok untuk semua orang.Apakah Anda menyukai makanan manis, gaya hidup yang tidak banyak bergerak, efek kehamilan, diabetes, atau masalah hormon, metode saya akan efektif untuk Anda.Jangan lewatkan kesempatan untuk mempelajari lebih lanjut tentang formula penurunan berat badan saya yang unik.Cukup klik "Senegkapnya" dan temukan jalan baru menuju kelangsingan dan kesehatan."

Lalu benarkah postingan video Profesor Gizi IPB, Dr Ir Hardinsyah mempromosikan obat pelangsing? Simak hasil penelusurannya di sini.....


Metode Baru Penyembuhan 9 Penyakit Mata oleh Dokter Terawan

Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim metode baru penyembuhan 9 penyakit mata oleh Dokter Terawan, kabar tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 26 Agustus 2023.

Klaim metode baru penyembuhan 9 penyakit mata oleh Dokter Terawan diunggah oleh akun Facebook Dr. Terawan Agus dan menggunakan foto profil dr Terawan.

Dalam unggahan tersebut terdapat tangkapan layaran siaran berita METRO SIANG dan terdapat tulisan sebagai berikut.

"Jutaaan orang telah sembuh dari penyakit mata dengan cara ini

Tanpa operasi, dilakukan di rumah, dalam 7 hari"

Tangkapalan layar tersebut juga terdapat rangkaian foto dokter terawan dan seorang yang matanya diperban, pada rangkaian lain terdapat empat orang mengenakan kaca mata.

Unggahan tersebut diberi keterangan sebagai berikut.

"👁️ Ucapkan selamat tinggal sekali dan untuk selamanya pada 9 dari 10 penyakit mata dengan metode baru dari dokter Terawan.

✅ Tanpa operasi, dilakukan di rumah, dalam 7 hari.

✅ Tidak ada kekambuhan.

✅ Tanpa efek samping.

👇Klik gambar di bawah untuk detailnya👇"

Benarkah klaim metode baru penyembuhan 9 penyakit mata oleh Dokter Terawan? Simak hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com dalam halaman berikut ini.....


Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya