Manchester United Dapat Kabar Baik dari Argentina, Si Tukang Jagal Bakal Atasi Krisis Bek

Lisandro Martinez terkena cedera saat Manchester United meladeni Arsenal pada lanjutan Liga Inggris 2023/2024 pekan lalu. Dia tidak bisa menyelesaikan pertandingan sehingga diganti Harry Maguire.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 08 Sep 2023, 22:29 WIB
Bek Manchester United, Lisandro Martinez. (Bola.com/Dok.AFP/GLYN KIRK).

Liputan6.com, Jakarta - Manchester United mendapat kabar baik dari Argentina. Pelatih Tim Tango Lionel Scaloni tidak akan memaksa Lisandro Martinez bermain pada kualifikasi Piala Dunia 2026.

Martinez terkena cedera saat Manchester United meladeni Arsenal pada lanjutan Liga Inggris 2023/2024 pekan lalu. Dia tidak bisa menyelesaikan pertandingan sehingga diganti Harry Maguire.

Meski begitu, Lisandro Martinez tetap melapor ke La Albiceleste yang bakal menghadapi Ekuador dan Bolivia pada perebutan tiket menuju turnamen di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.

Scaloni pun memantau anak asuhnya. Dari situ, dia melihat Martinez merasa tidak nyaman di telapak kakinya.

“Dia merasakan sakit di bagian tubuhnya itu pada penampilan terakhir sehingga ditarik agar kondisi tidak memburuk,” kata Scaloni.

“Sekarang kondisinya baik. Saya akan menganalisa apakah perlu menurunkannya. Untuk partai pertama mungkin tidak. Kita lihat nanti untuk laga kedua,” sambungnya dikutip situs resmi MU.


Lini Belakang Manchester United Terancam Berlubang

Lisandro Martinez di Piala Dunia 2022. Bek tengah Argentina berusia 24 tahun yang baru memperkuat Manchester United pada awal musim 2022/2023 ini masuk dalam skuad Argentina di Piala Dunia 2022 Qatar yang menjadi Piala Dunia pertamanya. Menjalani debut Piala Dunianya di Qatar, Lisandro Martinez hanya absen 1 kali pada laga pamungkas fase grup menghadapi Polandia. Besar kemungkinan ia juga akan kembali dimainkan menghadapi Prancis di partai final Piala Dunia 2022. (AP Photo/Thanassis Stavrakis)

Pernyataan Scaloni membuat MU lega. Pasalnya, kebugaran Martinez bakal memengaruhi ketangguhan lini pertahanan mereka. Apalagi Setan Merah juga sudah kehilangan Raphael Varane untuk jangka waktu lama. Sementara Victor Lindelof turut terkena cedera di laga kontra Arsenal.

Jika ketiga nama itu benar-benar menghilang, MU hanya memiliki Maguire dan Jonny Evans saat kompetisi kembali bergulir pertengahan bulan ini.

Kondisi demikian bakal meresahkan Setan Merah. Maguire kerap melakukan blunder sehingga coba dijual pada bursa transfer musim panas lalu. Sedangkan Evans sudah berusia 35 tahun dan tidak mungkin diharapkan sepenuhnya.

 


Lisandro Martinez Sudah Jadi Pemain Kunci Manchester United

Pemain Real Madrid, Vinicius Jr (kiri) melakukan protes terhadap pemain MU, Lisandro Martinez (kanan), dalam pertandingan pramusim Soccer Champions Tour 2023 yang berlangsung di NRG Stadium, Houston, Kamis (27/7/23). Protes tersebut dilakukan karena Martinez melakukan pelanggaran keras berupa tekel dengan kedua kakinya terhadap Jude Bellingham di menit ke-42. (AFP/Getty Images/Tim Warner)

MU mendatangkan Martinez dari Ajax Amsterdam dengan biaya transfer 47 juta poinds pada musim panas 2022. Dia langsung jadi favorit di kalangan penggemar.

Sempat diragukan karena posturnya yang tidak tinggi, Martinez membungkam kritik lewat permainan tanpa kompromi. Gaya tersebut membuatnya dijuluki The Butcher alias si tukang jagal.

Musim lalu dia melakoni 45 laga dan membantu MU mengakhiri paceklik gelar enam tahun dengan menjuarai Piala Liga Inggris. MU juga dibawanya menduduki peringkat tiga Liga Inggris plus masuk final Piala FA.

Musim ini Martinez selalu tampil pada empat pertandingan yang dijalani.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya