Liputan6.com, Jakarta - Putri Ariani dipastikan lolos melaju ke babak final America's Got Talent 2023. Dara kelahiran 31 Desember 2005 menjadi Top 2 dalam Qualifiers 3 di babak semifinal AGT 2023 yang berlangsung pada Rabu 6 September 2023.
Peluang Putri Ariani untuk jadi pemenang di America's Got Talent 2023 pun kian terbuka lebar usai dinyatakan lolos ke babak final.
Advertisement
Melalui unggahan video TikTok, pelatih vokal kenamaan Indonesia, Indra Aziz, memberikan surat terbuka untuk Putri Ariani agar penampilannya di final AGT 2023 berjalan mulus.
Pesan agar Putri Ariani Menang AGT 2023
Diakui pria yang pernah menjadi pelatih vokal Agnez Mo, Afgan, hingga Raisa bahwa selama tampil di AGT, Putri Ariani telah memberikan penampilan vokal dan musik yang luar biasa, serta cerita yang sangat memikat.
Namun, menurut Indra Aziz, babak final adalah hal yang berbeda.
"Menurut saya kalau hanya suara bagus, improvisasi bagus, nada tinggi, riff and runs, di Amerika banyak saingannya. Para voters di Amerika juga sudah sering melihat hal semacam itu," kata Indra Aziz dikutip dari video yang diunggah di akun TikTok pribadinya kira-kira dua hari yang lalu.
Lebih lanjut Indra Aziz mengatakan bahwa semua finalis AGT 2023 punya life story yang tidak kalah memikatnya.
Saran untuk Putri Ariani
Sehingga, kata dia, Putri Ariani harus memberikan sesuatu yang orang lain enggak punya.
"Kebetulan pagi ini saya habis ngobrol dengan dokter Tompi dan muncul ide strategi untuk Putri 'Putri... Masukkan unsur etnik Indonesia ke dalam performance kamu... Finalis lain enggak ada yang punya," katanya.
"Tunjukkan super power kamu sebagai orang Indonesia dan buatlah dobrakan di America's di America's Got Talent. Merah putihkan America's Got Talent 2023," pungkasnya.
Hadiah Rp 14,8 Miliar Menanti Putri Ariani
Jika menjadi juara America's Got Talent, Putri Ariani berhak membawa pulang hadiah uang sebesar USD 1 juta atau setara Rp 14,8 miliar.
Namun tak hanya uang, ada juga kesempatan menarik bagi pemenang AGT 2023 yaitu tampil di sebuah acara besar berlokasi di Las Vegas.
Melalui sebuah wawancara dengan NBC Insider, ketika ditanya apa yang akan dia lakukan dengan hadiah uang tersebut jika menang, Putri Ariani mengungkapkan beberapa rencana menarik.
"Tentu saja, demi karier dan pendidikan saya. Saya sangat ingin melakukan tur dunia," ujarnya.
"Dan, aku akan membeli sebuah kastil dan mendapatkan sebuah grand piano," Putri Ariani menambahkan.
Advertisement
Perjalanan Putri Ariani hingga ke Babak Final AGT 2023
Sebelumnya, ada 55 peserta yang harus bersaing untuk mendapatkan tiket menuju babak final. Kemudian dari setiap episodenya, 11 peserta akan bersaing memperebutkan dua tiket ke babak final.
Dari lima episode, total akan ada 10 peserta yang nantinya bersaing di semifinal. Putri Ariani melenggang langsung menuju babak semifinal setelah memperoleh Golden Buzzer dari salah satu juri AGT 2023 yaitu Simon Cowell.
Sejauh ini, tiga episode semifinal telah berlangsung dan nama-nama finalis mulai dirilis. Putri Ariani dan grup paduan suara Mzansi Youth Choir menjadi dua nama terakhir yang lolos ke final.