Horor Berburu Ayam Hutan pada Malam Hari, Pekerja Perusahaan Tewas di Atas Pohon Sawit

Seorang pekerja di PT Adei Plantation tewas di atas pohon sawit setelah berburu ayam hutan pada malam hari bersama sejumlah rekannya.

oleh M Syukur diperbarui 13 Sep 2023, 02:00 WIB
Ilustrasi. (Liputan6.com)

Liputan6.com, Pekanbaru - Seorang pekerja PT Adei Plantation di Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, tewas di atas pohon sawit milik perusahaan. Korban bernama Majeli sebelumnya berangkat berburu ayam hutan pada malam hari.

Kepala Polres Bengkalis Ajun Komisaris Besar Setyo Bimo Anggoro menjelaskan, korban bersama dua rekannya membawa senapan angin. Kejadian horor bermula saat korban dengan rekannya melihat ayam hutan di atas pohon sawit.

Dengan sigap korban melepas tembakan ke arah ayam hutan. Korban yakin tembakannya tepat sasaran sehingga langsung mengejar ayam di atas pohon sawit.

"Dua temannya menunggu di bawah, korban memanjat," kata Bimo, Selasa siang, 12 September 2023.

Beberapa menit ditunggu korban tak kunjung turun. Kedua temannya mendengar ada teriakan dan tak lama kemudian tubuh korban terjuntai dengan posisi terbalik.

"Kepalanya ke bawah sementara kakinya di atas terjepit pelepah sawit, korban tewas," jelas Bimo.

Melihat itu, teman korban panik lalu mencari pertolongan ke pekerja lainnya di kebun. Tubuh korban dievakuasi tapi sudah tidak bernapas lagi.

"Dibawa ke rumah sakit dan dinyatakan meninggal dunia," ujar Bimo.

 

 

*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Serangan Jantung

Hasil pemeriksaan dokter, pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan, baik itu oleh benda tumpul, senjata tajam ataupun senapan angin. Korban meninggal dunia karena serangan jantung.

Hal ini diperkuat dengan riwayat pemeriksaan kesehatan korban di perusahaan. Korban sudah beberapa hari tidak masuk dengan izin menderita sakit jantung.

"Korban seharusnya rutin meminum obat tapi tidak melakukannya, seharusnya juga kontrol rutin," tegas Bimo.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya