Lee Junho Bakal Gelar Fan Meeting di Jakarta November 2023, Catat Tanggalnya

Aktor sekaligus member 2PM Lee Junho 2PM telah mengumumkan tanggal untuk fan meeting tour pertamanya.

oleh Marisa Atalia Insara diperbarui 12 Sep 2023, 14:33 WIB
Salah satu member 2PM, Lee Junho, viral karena kebaikannya. Credits: instagram.com/le2jh

Liputan6.com, Jakarta - Aktor sekaligus idol Lee Junho mengumumkan tanggal untuk fan meeting di tahun ini. Dengan bertajuk "Junho The Moment", pria 33 tahun akan mendatangi delapan negara di Asia dalam waktu dekat termasuk Indonesia. 

Fan meeting di Indonesia bakal digelar di Jakarta pada tanggal 25 November mendatang.

"Hottest Indonesia! #LeeJunHo akan kembali ke Indonesia! Kami sangat senang bertemu Anda di bulan November mendatang, nantikan detailnya!" tulis promotor Mecimapro dalam postingan Instagramnya, Selasa 12 September 2023. 

Belum ada empat jam postingan tersebut diunggah, sudah ada 10.900-an akun Instagram menyukai kabar gembira ini.

Penggemar Antusias

Mendapat kabar ini, penggemar Junho dan Hottest (sebutan fans 2PM) langsung heboh menanggapinya. Berikut berbagai macam tanggapan penggemar:

Dalam komentar di postingan akun twitter K-Drama Menfess, seorang penggemar dengan id @azizahryxx mengatakan "Mak mau ketemu JunHo". 

Penggemar lain juga menanggapi "Abis Taecyeon bulan depannya JunHo, maaf ya JunHo tahun ini Taecyeon dulu" tulis @namiraxx.

Pengguna id @mysoxx berkata "Semua aktor aja yuk rombongan fan meet ke Jakarta".

Sementara itu, penggemar lain berantusias untuk ikut fan meeting JunHo. "Beli tiketnya dimana?" tulis @hinadnad, lalu @SWardhani menulis "Bismillah, siap!".

Sayangnya, hingga saat ini informasi lokasi hingga harga tiket, promotor yang menangani fan meeting ini belum memberikan informasi lanjutan. 

 

 


Beberapa Film dan Drama Lee JunHo

YoonA dan Lee Junho di balik layar drakor King the Land. (Instagram/ jtbcdrama)

Popularintas Lee Junho meningkat di beberapa negara Asia termasuk Indonesia dalam beberapa waktu terakhir. Terbaru, kemampuan aktingnya dalam beberapa drama Korea seperti King The Land dan The Red Sleeve membuat banyak orang jatuh hati padanya. 

Berikut beberapa film dan drama yang dibintangi Lee Junho:

1. Twenty

Film yang rilis pada tahun 2015 ini dibintangi oleh Lee JunHo, Kim Woobin, Kang Haneul. Film ini menceritakan tentang tiga pemuda yang beranjak dewasa dan menyadari bahwa hidup itu sulit. Bergenre komedi, walaupun alur film yang menyedihkan tapi ketiga tokoh tersebut menjalani hari dengan beberapa situasi yang lucu.

2. Confession

Confession adalah drama bergenre hukum yang memiliki alur cerita dramatis. Dirilis pada tahun 2019, JunHo memerankan Choi Dohyun yang menyaksikan ayahnya dituduh membunuh. Hingga ia memutuskan untuk menjadi pengacara karenanya. Drama ini dianggap sebagai drama korea favorit banyak orang, loh!

3. King The Land

Nah ini nih drama terbarunya JunHo. Beradu akting dengan Im Yoona, King The Land memainkan cerita klasik dalam drama Korea yakni tentang orang kaya dan biasa.

JunHo memerankan Goowon, pewaris kaya yang terjebak di tengah pertarungan dengan anggota keluarganya untuk mendapatkan kekuasaan. 

Sepanjang penayangannya, King The Land terus meningkat popularitasnya dengan rating yang terus meningkat setiap episode.

4. The Red Sleeve

Drama saeguk satu ini membuat banyak orang sadar bahwa kemampuan akting Lee Junho tak main-main. Ia memerankan sebagai seorang raja yang jatuh cinta pada seorang perempuan yang bertugas di istana. 

Berkat The Red Sleeve Lee Junho berhasil menyabet penghargaan Aktor Terbaik Kategori Drama pada Baeksang Arts Awards 2022. Lee Junho berhasil menjadi idol-aktor pertama yang berhasil meraih penghargaan ini.

 


Lee Jun Ho Sebagai Idol

Lee Junho piawai menyanyi juga menari di 2PM(FOTO: instagram.com/le2jh/)

Sebelum memulai perjalanannya sebagai aktor, Lee JunHo lebih dulu memulai karir sebagai idol. JunHo debut bersama boygrup 2PM sebagai grup K-pop generasi kedua. 

JunHo debut pada 2009 sebagai anggota 2PM setelah berhasil memenangkan ajang pencarian bakat Superstar Survival. Ia debut dibawah agensi besar JYP Entertainment sehingga popularitas JunHo langsung bersinar

2PM sendiri masih aktif hingga saat ini, meskipun JunHo dan beberapa anggota grup lainnya telah memperluas keahlian ke dunia akting. 

Sebagai idol yang memiliki posisi sebagai vokalis utama dan penari, Lee JunHo 2PM sempat beberapa kali menjadi komposer untuk album solonya. Ia juga berkontribusi dalam lagu 2PM seperti Give It To Me pada 2011 dan Kimi Ga Ireba pada 2012. 

Sampai saat ini JunHo dan 2PM masih aktif di industri musik, dengan comeback terakhirnya pada tahun 2021 pada album Must.

Infografis Pesona K-Pop Mendamaikan Korea

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya