Liputan6.com, Jakarta Menata ruangan dengan berbagai perlengkapan rumah yang sesuai keinginan memang menyenangkan. Bahkan, tak sedikit pula peletakkan barang-barang di rumah tak hanya mengandalkan estetik saja akan tetapi kegunaannya.
Namun, tentu saja beberapa hal juga perlu diperhatikan saat menaruh barang di rumah. Salah satunya ialah menjauhkan beberapa barang yang mudah meledak di dekat dapur apalagi kompor. Pasalnya, hal tersebut bisa membahayakan banyak orang terutama penghuni rumah.
Advertisement
Seperti sebuah video yang diunggah oleh akun TikTok @efendo1792445050332, pada Jumat (8/9/2023). Pasalnya, dalam video yang diunggah memperlihatkan kondisi sebuah rumah yang porak-poranda bak terkena bom.
Rupanya, ledakkan yang terjadi pada rumah yang berada di daerah Pabuaran, Cibinong, Bogor dikarenakan peletakkan pengharum ruangan. Pengharum ruangan tersebut disebut-sebut diletakkan di dekat kompor yang menyala hingga memicu adanya ledakkan.
Hancurkan isi rumah
Video dengan durasi 55 detik ini pun menjadi viral hingga mencuri perhatian banyak netizen. Sang perekem video pun memperlihatkan kondisi rumah yang telah berantakan. Bahkan, beberapa dinding hingga plafon rumah tampak pecah.
Tak hanya itu saja, pada bagian dalam rumah, terlihat pula kondisi beberapa ruangan yang begitu berantakan. Bahkan, di bagian dapur, dinding rumah serta sebuah pintu tampak rusak parah. Pada bagian atap juga tampak hancur.
Kerusakan pada bagian dalam rumah tersebut diketahui karena adanya ledakkan pada tabung gas. Namun, ledakkan tabung gas dan kompor tersebut juga diduga dipicu dengan adanya pengharum ruangan yang ada di dekat kompor.
Advertisement
Respons netizen
Tentu saja, video yang memperlihatkan kondisi rumah porak-poranda ini menjadi sorotan netizen. Tak sedikit pula netizen yang merasa heran mengapa pengharum ruangan diletakkan di dapur terlebih di dekat kompor. Bahkan, banyak juga netizne yang mengaku was-was dengan pengharum matic yang dimiliki di dalam rumah.
"bukan cuma pengharum bang pokonya kaleng yg bersifat spray itu ga boleh di simpen dekat kompor bisa meledak semua kaleng spray" tulis akun @nurmalawawwi.
"yA Allah pernah gak sengaja ke buang di sampah,dan sampahnya aq bakar,akhirnya meledak,alhamdulillahnya tidak mengenaiku," ujar akun @hanifah646.
"Ga bayangkan sebesar apa ledakannya sampai kaya gt rumahnya," tulis akun @hayu_loveabureina.
"heran aja naro pengharum ruangan di dapur," ujar @tiniajah789.