3 Resep Ikan Bakar Teflon, Masak Nikmat Jadi Lebih Praktis

Dalam kreasi resep ikan bakar teflon, Anda bisa memilih saus bercita rasa pedas manis, kaya rempah, maupun yang katanya jadi favorit anak-anak.

oleh Asnida Riani diperbarui 15 Sep 2023, 16:23 WIB
Resep ikan bakar teflon bumbu pedas manis. (dok. Cookpad @anda_rani)

Liputan6.com, Jakarta - Siapa tidak tergoda pesona ikan bakar? Dengan tekstur garing di luar dan lembut di bagian dalam, sajian ini sudah jadi favorit tidak sedikit orang. Penyajian ikan bakar kian nikmat dengan berbagai bumbu pilihan.

Anda bisa memilih saus bercita rasa pedas manis, kaya rempah, maupun yang katanya jadi favorit anak-anak. Dalam versi lebih praktis, Anda bisa memasak ikan bakar teflon.

Tingkat kegaringan bagian luarnya tetap bisa disesuaikan preferensi masing-masing sebagaimana ketika dibakar dengan arang. Langsung catat sederet resep ikan bakar teflon berikut, seperti dirangkum dari Cookpad, Kamis, 14 September 2023.

Ikan Bakar Teflon Pedas Manis

Resep kreasi pengguna @anda_rani ini membutuhkan bahan-bahan:

1 kg ikan nila/mujair

Secukupnya air perasan jeruk nipis

Secukupnya minyak

Bumbu marinasi:

3 siung bawang putih

1/2 sdt kunyit bubuk

Secukupnya garam dan air

Bumbu olesan bakar:

1,5 sdm saus tiram

6 sdm kecap manis atau sesuai selera

6 buah cabai merah keriting

1/4 sdt garam

1 sdt kaldu bubuk

5 siung bawang putih

5 siung bawang merah

3 butir kemiri

1/2 sdt ketumbar bubuk

1/2 sdt kunyit bubuk

100 ml air

Secukupnya margarin

 

Cara Membuat Ikan Bakar Teflon Pedas Manis

  1. Cuci bersih ikan, sayat-sayat badan ikan, lalu lumuri dengan air perasan jeruk nipis. Diamkan 3--5 menit, lalu bilas kembali.
  2. Lumuri ikan dengan bumbu marinasi. Diamkan selama 15 menit.
  3. Panaskan minyak goreng. Goreng ikan setengah matang. Angkat dan tiriskan.
  4. Haluskan cabai, bawang merah, bawang putih, dan kemiri, lalu campur dengan seluruh bumbu olesan, kecuali margarin.
  5. Lumuri ikan yang sudah digoreng tadi dengan bumbu olesan, diamkan 3--5 menit.
  6. Panaskan teflon, beri secukupnya margarin. Bakar ikan dengan api kecil sambil diberi bumbu oles. Pastikan kedua sisinya matang. Angkat, lalu sajikan hangat.

Ikan Kembung Bakar Teflon

Resep ikan kembung bakar teflon. (dok. Cookpad @TiniRostiawati76)

Resep kreasi pengguna @TiniRostiawati76 ini membutuhkan bahan-bahan:

6 ekor ikan kembung

1--2 buah jeruk lemon/nipis untuk melumuri ikan

Bumbu halus:

2 sdm ketumbar

1 sdt merica

6 siung bawang putih, ukuran sedang

15 buah bawang merah, ukuran sedang

1 telunjuk kunyit

1/2 jempol jahe

1 buah cabai merah tanjung atau sesuai selera

Bumbu cemplung:

2 lembar daun salam

2 lembar daun jeruk

1 jempol lengkuas, geprek

1 batang serai, geprek

Secukupnya garam, kaldu bubuk, dan gula pasir

 

Cara Membuat Ikan Kembung Bakar Teflon

  1. Cuci bersih ikan, lalu lumuri dengan air jeruk nipis. Diamkan sekitar 10--15 menit. Cuci kembali sampai bersih. Tiriskan.
  2. Tumis bumbu halus bersama daun salam, serai, dan lengkuas sampai harum dan matang. Tambahkan garam, penyedap rasa, dan gula, aduk rata. Cicipi dan koreksi rasa.
  3. Masukan ikan, aduk pelan sampai ikan terlumuri bumbu. Masak sampai ikan berubah warna. Cukup sampai ikannya setengah matang saja. Matikan api.
  4. Panaskan teflon. Bakar ikan sampai matang. Matikan api jika kedua sisi sudah matang. Angkat, lalu sajikan dengan sambal favorit dan lalapan.

Ikan Kakap Bakar Teflon Favorit Anak-Anak

Resep ikan kakap bakar teflon. (dok. Cookpad @ririn_hendra)

Resep kreasi pengguna @ririn_hendra ini membutuhkan bahan-bahan:

1 kg ikan kakap

1 buah jeruk nipis

Bumbu halus:

10 siung bawang merah

5 siung bawang putih

3 butir kemiri

1 ruas kunyit

1 ruas jahe

Bumbu pelengkap:

1 batang serai

5 lembar daun jeruk

1 lembar daun salam

1 ruas lengkuas

Secukupnya minyak kelapa atau bisa diganti minyak sawit

3 sdm kecap

50 ml air

 

Cara Membuat Ikan Kakap Bakar Teflon

  1. Bersihkan ikan kakap, buang insang. Kerat badan ikan. Lumuri dengan jeruk nipis. Diamkan 20 menit. Cuci kembali.
  2. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sampai harum. Tambahkan bumbu pelengkap. Beri sedikit air dan kecap. Masak sampai air menyusut. Tunggu sampai dingin.
  3. Setelah bumbu dingin, lumuri ke ikan. Diamkan minimal 30 menit.
  4. Bakar di teflon, beri kecap di atasnya. Masak sampai matang kedua sisi. Angkat, lalu sajikan.
Infografis 7 Penyebab Sampah Makanan. (Liputan6.com/Triyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya