Liputan6.com, Jakarta - Memasuki pekan terakhir Mobile Legends: Bang Bang Professional League Season 12 atau MPL ID S12, semua tim berlomba-lomba untuk melanjutkan perjalanan mereka di turnamen musim ini ke babak Playoff.
Dari pertandingan selama dua hari pekan ini, dua tim sudah dipastikan tidak bisa melanjutkan langkah mereka ke babak selanjutnya, usai mereka berada di dua posisi terbawah klasemen.
Advertisement
Sementara, dua tim yang tampaknya harus berebut sengit satu tiket menuju Playoff adalah Bigetron Alpha dan Evos Legends. Pasalnya, mereka masih berada di garis batas hidup dan mati.
Klasemen terkini, Bigetron Alpha berada di posisi 7 atau zona merah, setelah kalah dari Onic Esports 2-0 pada Jumat lalu.
Sementara Evos Legends, masih bisa merangkak ke posisi 6, dan masih punya kesempatan lanjut ke Playoff MPL ID S12, usai Kamis lalu sukses menundukkan Rebellion Zion 2-0.
Maka, pada hari Minggu malam ini (24/9/2023), bakal jadi penentuan siapa yang akan lolos ke babak Playoff, antara Evos Legends atau Bigetron Alpha.
Jadwal MPL ID S12 Hari Minggu, 24 September 2023
Berikut ini jadwal MPL Indonesia Season 12 pada hari Minggu, 24 September 2023, seperti dikutip dari laman resmi MPL Indonesia:
- Bigetron Alpha vs Evos Legends - 16.30 WIB
- RRQ vs Dewa United Esports - 19.00 WIB
Hasil Pertandingan MPL ID S12 Sabtu, 23 Agustus 2023
Berikut ini hasil pertandingan MPL ID Season 12 pada hari Sabtu, 23 Agustus 2023:
- Rebellion Zion vs Geek Fam: 1-2
- Aura Fire vs Alter Ego: 2-1
- Evos Legends vs Onic Esports: 1-2
Geek Fam Kalahkan Rebellion Zion
Untuk rekap singkat MPL ID S12, pada pertandingan pertama disuguhkan laga antara Rebellion Zion vs Geek Fam.
Rebellion Zion yang terdiri dari HaizzAm0r, Karss, AudyTzy, Renbuu, dan Vincentt berhasil menguasai jalannya pertandingan dan memimpin jumlah kill dengan perbandingan yang jauh 15-2 di babak pertama.
Menit ke 13.45, Luke, Aboy, Caderaa, Baloyskie, dan NNael sudah dipaksa untuk mundur ke base mereka, yang sudah diporak-porandakan oleh pasukan Banteng Biru.
Lanjut di babak kedua, Geek Fam dapat membalikkan permainan dan sudah dapat memukul mundur Rebellion Zion di menit ke 14, hingga menghancurkan base mereka di menit ke 15.
Geek Fam kembali menguasai Land of Dawn di babak ketiga. Menit 10.50, satu base turret milik Rebellion sudah dihancurkan. Markas mereka hancur di menit 17, membuat Geek Fam memenangkan seluruh laga ini.
Advertisement
Aura Fire vs Alter Ego
Di pertandingan kedua, Alter Ego Esports bertemu dengan Aura Fire. Babak pertama berjalan cukup seimbang, meski Alter Ego berada di posisi yang lebih mendominasi di late game.
Menit ke 11, Alter Ego yang berisikan Pai, Celiboy, Udil, Rasy, dan Nino, sudah merangsek masuk ke base Aura Fire dan berhasil mendapatkan kemenangan di game pertama.
Babak kedua, SamoHT, Van, Kabuki, Syn, dan Aran tampaknya tak ingin melanjutkan lose streak mereka meski harapan ke Playoff sudah pupus. Di sisi lain, pertahanan Alter Ego pun tak mudah ditembus.
Pertahanan Alter Ego mulai ditembus di menit 13.57, usai Aura menghancurkan base turret lawan mereka itu.
Rasy, Nino, dan Pai yang tak sanggup menahan serangan Aura Fire, harus menyaksikan base mereka hancur dan pertandingan itu pun lanjut ke game ketiga.
Onic Taklukkan Evos Legends
Sementara di babak ketiga, kedua tim kembali tampil sama kuat di awal permainan. Alter Ego sempat tampil memimpin dengan jumlah kill yang lebih baik dibandingkan lawannya yaitu 3-9.
Namun, Aran dkk mulai bisa membalikkan permainan. Di menit ke-20, ketika terjadi perebutan Lord, Aran diam-diam berhasil menghancurkan inner turret bagian atas dari Alter Ego.
Fokus yang terpecah membuat Aura Fire juga berhasil mendapatkan Lord untuk mereka. Aura Fire berhasil masuk ke base dari Alter Ego di menit ke-21. Team fight pun terjadi dan mereka berhasil mengalahkan Alter Ego.
Di pertandingan terakhir ada Onic Esports yang berhadapan dengan Evos Legends.
Pada pertandingan MPL ID S12 hari ini, Onic sempat memimpin pertandingan di babak pertama. Evos Legends mampu main baik dan membuat sang landak kuning babak belur.
Akan tetapi, sang landak dapat mengambil kendali dari tim berjuluk macan putih di babak terakhir dan memastikan diri tetap bertahan di peringkat satu klasemen MPL ID S12.
(Dio/Dam)
Advertisement