Diduga Hendak Tawuran, 12 Remaja Bersajam Diciduk Polisi di Jakbar

Agung menuturkan, saat melakukan patroli cipta kondisi khusus pada malam libur, pihaknya menerima laporan dari masyarakat adanya rombongan pemuda tanggung diduga hendak tawuran di dua kawasan itu.

oleh Liputan6.com diperbarui 25 Sep 2023, 02:15 WIB
Ilustrasi tawuran mahasiswa.

Liputan6.com, Jakarta - Aparat kepolisian menangkap 12 remaja bersenjata tajam yang diduga hendak melakukan tawuran di kawasan Jakarta Barat (Jakbar).

"Kami amankan 12 remaja tanggung dari dua lokasi berbeda yakni di Kapuk Cengkareng dan di Jalan Bambu Larangan Kalideres Jakarta Barat," kata Kasat Samapta Polres Metro Jakarta Barat AKBP M Hari Agung Julianto, Minggu (

Agung menuturkan, saat melakukan patroli cipta kondisi khusus pada malam libur, pihaknya menerima laporan dari masyarakat adanya rombongan pemuda tanggung diduga hendak tawuran di dua kawasan itu.

Usai menerima laporan, personel langsung mendatangi lokasi serta berhasil meringkus 12 remaja berikut barang bukti senjata tajam terdiri atas satu buah parang, empat buah celurit, dua buah golok sisir, dua samurai, hingga plat panjang.

Kemudian ada satu barang bukti lagi berupa satu stik golf.

Polisi merinci empat remaja ditangkap di daerah Kapuk sedangkan delapan remaja lainnya ditangkap di Jalan Bambu Larangan.

"Total ada sebanyak 12 remaja diduga hendak tawuran membawa 10 senjata tajam maupun tumpul yang akan dipergunakan untuk melukai orang lain," terangnya. Dilansir dari Antara.


Imbau Orangtua Serius Awasi Anaknya

Agus mengingatkan, pihaknya tidak menolerir siapa saja yang akan membuat kegaduhan sehingga membuat warga tidak nyaman di wilayahnya.

Lebih lanjut, pihaknya mengimbau kepada para orang tua agar lebih serius mengawasi anak-anaknya dengan memberikan pemahaman terkait aturan hukum hingga jam waktu pulang.

Atas perbuatannya remaja-remaja itu diserahkan ke Polsek Kalideres dan Cengkareng untuk penyelidikan lebih lanjut.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya