Pemain Aston Villa Ollie Watkins melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Chelsea pada pertandingan sepak bola Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Minggu (24/9/2023). Chelsea kalah 0-1. (AP Photo/Alastair Grant)
Chelsea menjamu Aston Villa di lanjutan Liga Inggris pekan keenam. Babak pertama tuntas dengan skor 0-0. (AP Photo/Alastair Grant)
Pada awal babak kedua, bek Malo Gusto kena kartu merah dan membuat Chelsea harus main dengan 10 orang. Ollie Watkins berhasil mencetak gol pada menit ke-73 dan bertahan sampai akhir laga. (AP Photo/Alastair Grant)
Hasil itu membawa Aston Villa berada pada peringkat keenam klasemen sementara Liga Inggris dengan 12 poin. Sedangkan The Blues berada pada peringkat ke-14 dengan lima poin. (AP Photo/Alastair Grant)
Chelsea langsung menekan Aston Villa sejak awal peluit dibunyikan. Pada menit kelima, Caicedo yang mendapat bola liar langsung menembak dari luar kotak penalti tapi masih mengarah ke pelukan Emi Martinez. (AP Photo/Alastair Grant)
Disasi mencetak gol pada menit ke-43. Sayangnya, sundulan bek tengah itu saat menyambut umpan lambung Sterling dianulir karena dirinya berada pada posisi offside lebih dulu. (AP Photo/Alastair Grant)
Ollie Watkins mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-73 untuk gol pertama Aston Villa. Dalam situasi serangan balik, Watkins menusuk ke kotak penalti dan dibayangi oleh Colwill. (AP Photo/Alastair Grant)
Tuan rumah mencoba untuk menyamakan kedudukan pada perpanjangan waktu yang berjalan sampai 11 menit. Namun tidak ada gol tercipta, Aston Villa menang 1-0 atas Chelsea. (AP Photo/Alastair Grant)