Proses Penjualan Manchester United Berbelit-belit, Sir Jim Ratcliffe Pilih Ambil Langkah Mengejutkan

Sir Jim Ratcliffe selaku salah satu pembeli potensial Manchester United kabarnya berencana mengambil manuver berbeda akibat proses penjualan klub yang berbelit-belit.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 03 Okt 2023, 17:00 WIB
Sir James Ratcliffe kabarnya berencana mengambil manuver berbeda dalam proses pembelian Manchester United. (AFP/Valery Hache)

Liputan6.com, Jakarta - Klub raksasa Liga Inggris Manchester United (MU) hingga kini belum kunjung menemukan pemilik baru. Meski sudah nyaris setahun sejak keluarga Glazer mengumumkan wacana penjualan asetnya, proses pengambilalihan Setan Merah nyatanya tak juga beres.

Padahal sejak awal sudah ada dua peminat potensial yang terang-terangan menunjukkan ketertarikan untuk membeli MU. Bankir asal Qatar Sheikh Jassim serta miliarder Inggris Sir Jim Ratcliffe cukup getol memberi tawaran demi menyandang predikat sebagai pemilik baru MU.

Para penggemar Manchester United sampai ikut frustrasi menyaksikan penjualan klub yang berbelit-belit. Tak cuma di Inggris, sejumlah fans turut melancarkan protes terhadap keluarga Glazer di negara asalnya Amerika Serikat.

Laporan mengungkap, kelompok suporter MU di Tampa dan Pittsburgh baru-baru ini menyewa pesawat untuk menerbangkan spanduk bertuliskan ‘Glazer out’.

Burung besi itu mengudara di atas Raymond James Stadium saat Tampa Bay Buccaneers menghadapi Philadelphia Eagles pada lanjutan liga American football NFL pada Senin (25/9/2023) malam waktu setempat.

Belakangan tersiar kabar bahwa penggemar bukanlah satu-satunya pihak yang mulai lelah dengan sikap keluarga Glazer. Sir Jim Ratcliffe selaku salah satu peminat pun nampaknya ikut penat, dengan kubu miliarder Inggris dilaporkan berencana mengambil manuver berbeda dalam proses pembelian MU.


Sir Jim Ratcliffe Ingin Beli Saham Minoritas

Sir Jim Ratcliffe (tengah) sendiri merupakan miliarder Inggris yang lahir di Failsworth, Manchester. Ia mengungkapkan bahwa sejak kecil dirinya memang merupakan penggemear MU. (AFP/Valery Hache)

Menurut laporan Sky News dan Daily Mail yang dilansir dari Sportbible, Ratcliffe saat ini tengah mempertimbangkan rencana untuk mengganti tawarannya dengan membeli saham minoritas klub.

Langkah tersebut dipandang sebagai perubahan taktik dalam upaya memecah kebuntuan di tengah proses penjualan berlarut-larut Manchester United yang segera memasuki bulan ke-10.

Secara spesifik, Sir Jim Ratcliffe nantinya akan membeli 25 persen saham Setan Merah yang nilainya encapainya kurang lebih 1,5 miliar pondsterling.

Dengan proposal ini, Ratcliffe diyakini bakal menerima jumlah saham A dan B yang sama. Adapun saham A merupakan saham yang diperdagangkan secara publik, sementara saham B dipandang sebagai yang lebih krusial.


Penggemar MU Bisa Bergejolak

Suasana di luar kandang Manchester United (MU), Old Trafford. (AFP/Oli Scarff)

Apabila rencana Ratcliffe terealisasi, penggemar MU berpotensi bakal kembali bergejolak. Pasalnya menurut SportBible, sejumlah fans Setan Merah sejak awal memang sudah vokal menyatakan ingin MU dijual secara penuh demi menghapus pengaruh keluarga Glazer dalam klub.

Adanya pembaruan rencana semacam ini pun kemungkinan bakal sulit diterima dengan baik oleh penggemar. Terlepas dari hal itu, Daily Mail mengeklaim pesaing Sir Jim Ratcliffe, Sheikh Jassim, nampaknya masih teguh pada rencana awal.

Ia diyakini tetap berkomitmen untuk mengambil alih MU 100 persen, dengan bankir asal Qatar dilaporkan telah mengajukan tawaran terakhirnya demi mendapatkan kendali penuh atas klub Inggris Mei lalu.


MU Sedang Terperosok

Di tengah proses penjualan yang tak kunjung rampung, Manchester United saat ini diketahui juga sedang terperosok di awal musim 2023/2024.

Anak-anak asuh Erik ten Hag harus puas menghuni peringkat 10 klasemen sementara Liga Inggris lantaran cuma mampu mengoleksi 9 poin dari 7 pertandingan sejak awal musim.

Setan Merah pun tercatat sudah empat kali menelan kekalahan memalukan dari Tottenham Hotspur, Arsenal, Brighton & Hove Albion, serta Crystal Palace di liga domestik.

Bruno Fernandes dan kawan-kawan juga kalah dari Bayern Munchen saat melakoni laga perdana Grup A Liga Champions pada Kamis (21/9/2023) lalu.


Posisi MU di Klasemen Liga Inggris 2023/2024

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya