Antusiasme Masyarakat Saksikan Atraksi Terjun Payung dan Pesawat Tempur pada HUT ke-78 TNI

oleh Arnaz Sofian Diperbarui 05 Okt 2023, 14:05 WIB
HUT TNI
Masyarakat antusias menyaksikan HUT ke-78 TNI di Lapangan Silang Monas. Ada yang datang berkeluarga, ada yang sendirian, ada juga yang berkelompok bersama teman-teman. Banyak yang menggunakan atribut pakaian ala seragam TNI, dari anak kecil hingga dewasa. Masyarakat yang hadir tampak senang menyaksikan atraksi terjun payung hingga pesawat tempur.
Masyarakat menyaksikan atraksi terjun payung hingga pesawat tempur pada peringatan HUT ke-78 TNI di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta, Kamis (5/10/2023). HUT ke-78 TNI mengangkat tema "TNI Patriot NKRI: Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju". (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Masyarakat antusias menyaksikan HUT ke-78 TNI di Lapangan Silang Monas. Ada yang datang berkeluarga, ada yang sendirian, ada juga yang berkelompok bersama teman-teman. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Setelah melalui pengecekan tubuh di gerbang, pengunjung memasuki Lapangan Silang Monas. Banyak yang menggunakan atribut pakaian ala seragam TNI, dari anak kecil hingga dewasa. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Masyarakat yang hadir tampak senang menyaksikan atraksi terjun payung hingga pesawat tempur. Beberapa dari mereka bahkan tak lepas dari ponselnya untuk mengabadikan setiap momen atraksi yang ditampilkan. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Meski tak diperbolehkan menonton di depan panggung, pengunjung diizinkan menyaksikan di pinggir sekitar lapangan. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Sekilas, warga terlihat seperti berpiknik. Ada yang bawa bekal dan minuman. Namun, ada juga yang berdiri sambil siap dengan ponsel di tangan. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Terkadang, petugas yang menjaga mengingatkan agar pengunjung tak terlalu maju. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Saat acara resmi dimulai dan penerjun parasut mulai turun dari langit, pengunjung sontak bersorak. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya