Hotman Paris Spill Bakal Undang Putri Ariani dan 1000 Penyandang Disabilitas di Acara Ultahnya: Pesta Penuh Makna dan Berbagi Kebahagiaan

Hotman Paris telah menjalin kesepakatan agar Putri Ariani bisa dihadirkan di acara ulang tahunnya yang akan digelar pada 20 Oktober 2023 mendatang.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 16 Okt 2023, 18:50 WIB
Hotman Paris. (Foto: Dok. Instagram @hotmanparisofficial)

Liputan6.com, Jakarta Hotman Paris tampaknya menjadi salah satu figur publik yang konisten mendukung Putri Ariani meskipun penyanyi belia asal Yogyakarta itu tak menjadi juara America's Got Talent 2023. Dukungan abadi kepada Putri Ariani ditunjukkan Hotman Paris dengan cara yang cukup mencolok.

Rupanya, Hotman Paris telah menjalin kesepakatan agar Putri Ariani bisa dihadirkan di acara ulang tahunnya yang akan digelar pada 20 Oktober 2023 mendatang. Hal itu diketahui dari unggahan terbaru Hotman Paris di media sosial berupa video momen Putri Ariani mendapat Golden Buzzer.

Bersama unggahan momen tersebutlah Hotman Paris membeberkan rencananya untuk mengajak Putri Ariani menyanyi di acara ulang tahun nanti. Putri Ariani pun bukanlah satu-satunya tamu istimewa yang diundang oleh Hotman Paris.

Seolah menunjukkan kepeduliannya terhadap para penyandang disabilitas seperti Putri Ariani (penyandang tunanetra), Hotman Paris juga akan mengundang seribu anak penyandang disabilitas lainnya seperti tunarungu dan sebagainya.


Hotman Paris Klaim Pesta Ulang Tahunnya Bakal Penuh Makna dengan Kehadiran Putri Ariani

Putri Ariani dalam America's Got Talent. (Tangkapan layar YouTube/ Putri Ariani dalam America's Got Talent. (Tangkapan layar YouTube/ America's Got Talent) America's Got Talent)

Dalam keterangan unggahannya tersebut, Hotman Paris juga mengklaim bahwa pesta ulang tahunnya nanti akan menjadi momen penuh makna dan bakal menjadi yang paling heboh dari pesta ulang tahun sebelumnya.

"Rencana orang hebat ini( Putri Ariani) akan di undang nyanyi di Ultah Hotman tgl 20 october 2023 dgn mengundang 1000 orang anak disabilitas tuli , autis dll l !!Pesta ultah penuh makna dan membagi kebahagiaan! Pesta ultah terheboh penuh makna!" tulis Hotman Paris mengutip keterangan di unggahan akun Instagram @hotmanparisofficial, Minggu (15/10/2023).

 


Antusiame Warganet Atas Diundangnya Putri Ariani di Pesta Ultah Hotman Paris

Putri Ariani saat menghadiri Red Carpet untuk Pertunjukan Langsung "America's Got Talent" ke-18 di Hotel Dena pada tanggal 26 September 2023 di Pasadena, California. (Kevin Winter/Getty Images North America/Getty Images via AFP)

Sejumlah warganet pun antusias dan menanggapi positif atas niat Hotman Paris dalam melibatkan anak-anak penyandang disabilitas di acara ulang tahunnya nanti. Bahkan, ada netizen yang mengaku penyandang disabilitas ingin ikut ambil bagian dalam acara itu.

"Om Hotman aku juga seorang Tuna Rungu mau ikut dong gimana caranya dapat undangan?...tolong ya om Hotman 🙏🏼," tulis seorang warganet yang mengaku penyandang tunarungu.

"Hotman work hard , play hard and have a big heart👍👍👍👍," kata yang lainnya.

"Mantap bang Hotman the best🔥🔥🔥," puji netizen lainnya lagi.

Seorang balerina penyandang tunarungu bernama Nada Ashley yang cukup dikenal masyarakat juga menyampaikan keterlibatannya dalam acara ulang tahun Hotman Paris pada 20 Oktober mendatang.

"Saya Nada Ashley Balerina Deaf (tuli) sudah mendapatkan undangan utk tampil menari ballet di acara Om @hotmanparisofficial. Sampai ketemu di hari Jumat 20 Oktober 2023 Om.Udah Gak sabar ❤️😍❤️😍❤️😍❤️😍❤️," tulisnya.

 


Aksi Terbaru Putri Ariani di MotoGP Mandalika 2023

Putri Ariani sendiri belum lama ini dipercaya untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya saat pembukaan MotoGP Mandalika 2023. Cuaca panas di Pertamina Mandalika Cirkuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat tak membuat kualitas suara remaja 17 tahun itu menurun.

Dalam tayangan yang bisa dilihat di kanal YouTube MotoGP, Putri tampak diantar ke tengah sirkuit Mandalika. Lalu, ketika pemandu acara memberi aba-aba untuk memulai, dirinya pun dengan mantap menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Suaranya tetap lantang dan menggelegar meski panas menyengat begitu terasa di sirkuit Mandalika. Putri tampak mantap saat menyanyikan lagu ciptaan Wage Rudolf Supratman itu di pembukaan MotoGP Mandalika 2023 yang digelar siang ini, Minggu, 15 Oktober 2023.

Suara Putri Ariani yang kala itu mengenakan dres oranye berpadu kuning dengan jilbab hitam, mampu membakar semangat para penonton. Para petinggi publik seperti Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pariwasata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno pun turut menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama-sama.

"Hiduplah Indonesia Raya....," tutup Putri yang kemudian diiringi tepuk tangan penonton MotoGP Mandalika 2023.

Infografis Akses dan Fasilitas Umum Ramah Penyandang Disabilitas. (Liputan6.com/Triyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya