Tanggulangi Kerusakan, Patung Dirgantara Dikonservasi

Pekerja membersihkan Patung Dirgantara di Jakarta, Selasa (17/10/2023). Kegiatan konservasi Patung Dirgantara dilakukan untuk menanggulangi kerusakan atau korosi yang terjadi pada patung tersebut. Konservasi Patung Dirgantara dilakukan oleh Dinas Kebudayaan DKI Jakarta melalui Unit Pengelola Pusat Konservasi Budaya.

oleh Arnaz Sofian diperbarui 17 Okt 2023, 19:05 WIB
Patung Dirgantara
Pekerja membersihkan Patung Dirgantara di Jakarta, Selasa (17/10/2023). Kegiatan konservasi Patung Dirgantara dilakukan untuk menanggulangi kerusakan atau korosi yang terjadi pada patung tersebut. Konservasi Patung Dirgantara dilakukan oleh Dinas Kebudayaan DKI Jakarta melalui Unit Pengelola Pusat Konservasi Budaya.
Foto udara aktivitas pekerja sedang membersihkan Patung Dirgantara di Jakarta, Selasa (17/10/2023). Kegiatan konservasi Patung Dirgantara dilakukan untuk menanggulangi kerusakan atau korosi yang terjadi pada patung tersebut. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Konservasi Patung Dirgantara dilakukan oleh Dinas Kebudayaan DKI Jakarta melalui Unit Pengelola Pusat Konservasi Budaya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Pemprov DKI Jakarta melakukan perawatan terhadap Monumen Patung Dirgantara atau Patung Pancoran. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Pembersihan patung ditargetkan rampung awal November 2023. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Kegiatan konservasi patung ini dilakukan sesuai amanat Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2010 tentang Cagar Budaya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Pembersihan patung dilakukan lagi karena sejumlah faktor, seperti polutan, kelembapan, fluktuasi suhu, cahaya, dan algae. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Konservasi ini dilakukan dengan memperhatikan nilai sejarah dan arkeologi. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Jadi seluruh bagian Patung Dirgantara tidak boleh mengalami kerusakan apa pun karena proses konservasi. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Kegiatan konservasi ini didukung Kantor Penerangan Korps Udara 1 TNI Angkatan Udara, Polisi, dan instansi terkait di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Patung Dirgantara terakhir kali dibersihkan pada 2014 silam. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya