Capres dan Cawapres Diumumkan, Ini Harapan Pengusaha

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan sejumlah partai koalisi telah mengumumkan calon wakil presiden (cawapres) pada hari ini.

oleh Tira Santia diperbarui 18 Okt 2023, 16:45 WIB
Bakal capres Ganjar Pranowo dan bakal cawapresnya akan mendaftarkan diri sebagai paslon capres-cawapres, ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), pada Kamis (19/10/2023). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan sejumlah partai koalisi telah mengumumkan calon wakil presiden (cawapres) pada hari ini. PDIP telah memilih Mahfud MD untuk mendampingi calon presiden (capres) Ganjar Pranowo. 

Pengumuman PDIP ini menyusul Koalisi Perubahan yang digawangi Partai Nadem yang telah mengumumkan pasangan capres Anies Baswedan dan cawapres Muhaimin Iskandar alias Cak Imin (AMIN).

Sementara, Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra Prabowo Subianto yang juga mencalonkan diri sebagai capres belum mau buru-buru mendeklarasikan calon wakil presiden.

Dunia usaha berharap nantinya pada saat pemilu presiden (pilpres) di mulai pasangangan capres dan cawapres ini mampu menciptakan situasi dan kondisi yang aman dan nyaman, utamanya tidak menganggu aktivitas perekonomian.

"Tentu harapan kita nantinya kepada para pasangan capres dan cawapres ini tetap mampu menciptakan situasi dan kondisi yang aman dan nyaman. Kondisi yang tidak mengganggu aktivitas perekonomian, sehingga tidak mengganggu aktivitas bisnis," kata Wakil Ketua Umum Bidang Pengembangan Otonomi Daerah Kadin Indonesia Sarman Simanjorang kepada Liputan6.com, Rabu (18/10/2023).

Selain itu, pengusaha juga berharap berlangsungnya Pemilu 2024 ini tidak mengganggu psikologi para investor untuk masuk berinvestasi ke Indonesia, dan tidak mengganggu pasar saham.

"Artinya, kita berharap bahwa bagaimana tahapan Pemilu ini nantinya lebih mengedepankan visi dan misi, menjauhkan gesek-gesekan," ujarnya.

Sarman menegaskan, dunia usaha menginginkan Pilpres 2024 yang aman dan tidak saling menjatuhkan yang nantinya menyebabkan gesekan-gesekan yang bisa mengganggu Keamanan dan Ketertiban Masyarakat, apalagi hingga mengganggu perekonomian Indonesia.

 


Visi dan Misi

Pasangan bakal capres-cawapres Koalisi Perubahan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menyebut bahwa anak-anaknya saling bercerita soal manuver politik jelang Pemilu 2024. (Liputan6.com/WInda Nelfira)

Menurutnya, para pengusaha akan menilai dan mendalami visi dan misi dari setiap pasangan Capres dan Cawapres di Pilpres 2024 mendatang, khusunya dari segi ekonominya.

"Nantinya kita ingin mendengar dan mendalami visi dan misi para pasangan capres-cawapres ini, tentang bagaimana masa depan ekonomi Indonesia tentu dalam berbagai aspek dari sisi industri, dari sistem pertanian, sistem perhubungan, dari segi infrastruktur, dari sistem investasi, bagaimana pemberdayaan UMKM kita dan lain-lain. Nah ini perlu sangat-sangat nantikan," ujarnya.

Kata Sarman, apalagi saat ini Indonesia sudah memiliki visi yakni Indonesia maju 2045, dimana Indonesia diproyeksikan akan menjadi 5 negara terbesar di dunia di bidang perekonomian.

"Jadi, artinya bahwa memang para capres cawapres ini nantinya harus memiliki suatu Visi jangka pendek, menengah, dan panjang dalam hal ini jadi ya tentu kita akan mendalami Apa yang ditawarkan apa yang menjadi program unggulan bidang perekonomian," katanya.

 


Harus Jawab Tantangan Ekonomi

Momen Menteri Pertahanan Prabowo Subianto semobil dengan Menteri BUMN Erick Thohir (dok: @erickthohir / Ilyas)

Adapun untuk saat ini, para pengusaha masih menunggu pengumuman cawapres dari capres Prabowo Subianto. Dia pun berharap, dalam waktu dekat semua bacapres dan bacawapres bisa segera menyampaikan visi misi kampanyenya.

"Dalam hal ini ya kita menunggu lah ya, karena ini kan baru pengumuman dan kita masih menunggu satu lagi pengumuman pasangan dari pak Prabowo," ujarnya.

"Tentu nanti kami berikan pengusaha akan mencermati, pasangan yang memang betul-betul bisa menjawab tantangan dan peluang harapan dan tantangan dan peluang ekonomi ke depan," tutupnya.

Infografis Jelang Pendaftaran Capres-Cawapres, Mahfud MD Diumumkan Jadi Cawapres Ganjar. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya