Liputan6.com, Jakarta Sukses dengan film Wedding Agreement tahun 2019, film yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Mia Chuz ini hadir dalam versi series tahun 2022. Satu tahun berselang, Wedding Agreement the Series 2 kembali hadir sapa penggemar.
Tak ada perubahan pemain, Refal Hady dan Indah Permatasari tetap berperan sebagai Btari Hapsari dan Biantara Wicaksana. Sukses bangun chemistry, peran keduanya di film hingga series Wedding Agreement sangat melekat.
Baca Juga
Advertisement
Wedding Agreement the Series 2 akan tayang pada 28 Oktober 2023 di salah satu aplikasi streaming. Sekuel Wedding Agreement ini menceritakan tentang pernikahan Bian dan Tari setelah 3 tahun membangun biduk rumah tangga dengan kehadiran anak mereka.
Dapat sambutan hangat dari masyarakat, banyak yang menantikan series tersebut tayang. Sebelum tayang, Refal Hady dan Indah Permatasari sudah hadiri berbagai acara mulai dari konferensi pers sampai gala premiere Wedding Agreement the Series 2 pada 17 Oktober 2023 di XXI Epicentrum.
Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang Refal Hady dan Indah Permatasari di rentetan acara Wedding Agreement the Series 2, Kamis (19/10/2023).
1. Kembali berperan sebagai Bian dan Tari, ini adalah potret Refal Hady dan Indah Permatasari di konferensi pers jelang produksi Wedding Agreement the Series 2 pada Januari 2023 lalu.
Advertisement
2. Sejak diumumkan bahwa sekuel Wedding Agreement the series akan hadir, masyarakat tak sabar untuk menyaksikan kembali Refal dan Indah satu project.
3. Tiga kali disatukan dalam project yang sama, chemistry dua artis ternama ini tentunya tak perlu diragukan lagi.
Advertisement
4. Tak hanya kompak ketika adu akting, bintang film Ngeri-Ngeri Sedap dan Dilan 1991 ini juga dekat di balik layar.
5. Hadiri konferensi pers Wedding Agreement the Series 2 jelang penayangan, Refal Hady dan Indah Permatasari tampil selaras.
Advertisement