Bentuk Wajah Ungkap Kepribadian Seseorang, Benarkah yang Bulat itu Baik Hati dan Ramah?

Bentuk wajah bisa mengungkap kepribadian seseorang. Bulat, oval, persegi,

oleh Ruli Ananda Putri diperbarui 19 Okt 2023, 20:00 WIB
Ungkap kepribadian dari bentuk wajah (Credit: Freepik/benzoix)

Liputan6.com, Jakarta - Penulis buku The Wisdom of Your Face, Jean Haner, mempelajari segala macam bentuk wajah. Ia meyakini bahwa bahwa dengan mempelajari wajah, seseorang dapat mengetahui cara orang berpikir, merasakan, dan bertindak.

Mengutip dari laman Haner, ia menulis bukunya merujuk pada teori kuno pembaca wajah di Tiongkok. Ia  meyakini teori ini masih berlaku kepada orang-orang modern.

“Setiap fitur wajah memiliki pesan tentang siapa diri kita sebenarnya, jenis pekerjaan yang menyenangkan, hubungan apa paling memuaskan, dan paling penting bagaimana merasakan kasih sayang terhadap diri sendiri dan semua orang lain,” tulis Haner.

Lebih lanjut tentang kepribadian dan wajah, berikut tujuh bentuk wajah yang mengungkap kepribadian dilansir dari Times of India.

1. Bentuk Wajah Persegi Panjang

Pemilik bentuk wajah persegi panjang kerap terlarut dalam pemikiran. Contohnya seperti menghabiskan waktu untuk berpikir sebelum membuat keputusan penting. Akibatnya, orang dengan wajah ini mungkin berpikir berlebihan.

Mungkin saja orang dengan wajah ini tidak ingin salah dalam mengambil keputusan, sehingga ia terlarut dalam pemikiran.

 


2. Bentuk Wajah Bulat

Orang dengan bentuk wajah bulat memiliki sifat baik hati. Mereka selalu membantu orang lain dan berbagi.

Walaupun memiliki hati yang besar, terkadang orang dengan wajah ini tidak memprioritaskan dirinya sendiri. Alhasil dapat menimbulkan sesuatu yang tidak terlalu baik baginya.

3.  Bentuk Wajah Berlian

Orang dengan wajah ini hidup penuh dengan tindakan yang terkendali serta bertanggung jawab atas situasi apa pun.

Mereka cenderung terstruktur dengan merencanakan acara penting untuk dirinya sendiri enam bulan sebelumnya. Tak lupa ia juga memutuskan setiap hal kecil yang akan diadakan.

Inilah mengapa mereka disebut ‘suka mengendalikan kehidupannya sendiri.’


4. Bentuk Wajah Oval

Ilustrasi wajah berbentuk oval (Credit: Freepik/cookie_studio)

Orang dengan wajah berbentuk oval tahu kata-kata yang tepat untuk digunakan dalam situasi apa pun. Banyak orang menghormati mereka atas tutur katanya.

Biasanya orang dengan wajah ini unggul dalam berbagai kelompok umur berkat keterampilan komunikasi efektif yang mereka miliki.

Namun terkadang mereka terlalu fokus untuk mengatakan semua hal. Sehingga pada beberapa momen mereka berbicara tanpa berpikir. 

5. Bentuk Wajah Persegi

Orang dengan bentuk wajah seperti ini biasanya cukup kuat baik fisik maupun emosional. 


6. Bentuk Wajah Love

Ilustrasi wajah love. (Image by valuavitaly on Freepik)

Orang dengan wajah love atau hati ini adalah sosok yang berpikiran kuat. Mereka terkadang terlalu keras kepala, ingin segala sesuatunya dilakukan hanya dengan cara tertentu.

Sisi baiknya, mereka mendengarkan instinya sendiri. Sehingga itulah yang melindungi mereka dari situasi berbahaya. Mereka juga sangat kreatif dalam apa pun yang sedang dilakukan.

7. Bentuk Wajah Segitiga

Orang dengan bentuk wajah ini cukup bersemangat. Mereka selalu memiliki tujuan dalam pikiran dan batinnya. Sehingga tidak peduli jenis tugas apa yang mereka lakukan.

Bentuk wajah ini juga berupaya keras untuk memenuhi keinginan sendiri. Itulah sebabnya mereka bisa sangat frustasi ketika segala sesuatunya tidak berjalan lancar dengan apa yang diinginkan.

Kepribadian Berdasarkan Tanggal Lahir

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya