Liputan6.com, Jakarta - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi menyebut dua negara yang diduga menjadi pusat server judi online yang beroperasi di Indonesia.
Menurut Menkominfo, dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (20/10/2023), dua negara yang jadi pusat server judi online dan beroperasi di Tanah Air itu adalah Kamboja dan Filipina.
Advertisement
"Soal negara mana (paling banyak pengelola judi online), ya yang memperbolehkan judi lah. Kamboja, Filipina, itu kan. Server-nya di sana," kata Budi Arie.
Dalam kesempatan tersebut, Budi mengakui, memang cukup sulit untuk memberantas sampai tuntas operasional situs atau konten judi online di Indonesia.
"Mereka kan pindah-pindah, IP-nya pindah, alamatnya pindah, tapi kita sudah tahu bahwa ini pusatnya di Kamboja dan Filipina. Kita terus berusaha menutup itu," kata Menteri Kominfo.
"Promosinya kita cegat, rekeningnya kita blokir, operator seluler juga sudah sama-sama kami memantau, mereka pakai dari luar negeri nomornya. Kita antisipasi terus, namanya dunia serba terbuka," tuturnya.
Budi Arie juga mengatakan, estimasi nilai dari judi online bisa mencapai Rp 160 triliun sampai 350 triliun dalam satu tahun. Dia pun mengatakan bahwa hal ini menempatkan pemberantasan judi online sebagai salah satu prioritasnya sebagai Menteri Kominfo.
2. Kominfo Blokir Lebih dari 452 Ribu Konten Judi Online Sejak Juli sampai Oktober 2023
Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) mengatakan, dari Juli hingga Oktober 2023, mereka telah memberantas lebih dari 452 ribu konten judi online.
"Dari 18 Juli hingga 18 Oktober 2023, kami sudah mengeksekusi pemutusan akses 425.506 konten perjudian," kata Menteri Kominfo Budi Arie Setiadi dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (20/10/2023).
Budi mengatakan, 237.096 konten di antaranya berasal dari situs, alamat internet protokol (IP address); 17.235 dari file sharing; dan 171.175 dari media sosial.
Menkominfo menambahkan, penyedia layanan internet dan operator seluler juga diminta terus meningkatkan upaya pemberantasan dengan memastikan ketepatan sinkronisasi sistemnya, pada database situs konten judi.
ISP dan operator seluler juga diminta untuk dengan segera menindaklanjuti permintaan pemutusan akses terhadap konten judi online oleh Kementerian Kominfo.
Terkait pemblokiran rekening yang terkait dengan judi online, Menkominfo sudah meminta Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk memblokir 2.760 rekening sejak 17 Juli sampai 18 Oktober 2023.
Advertisement
3. YouTube Umumkan 17 Fitur Baru, Apa Saja?
YouTube adalah platform streaming video yang sangat populer dengan jutaan pengguna. Terkini, YouTube menghadirkan sejumlah upgrade pada aplikasinya.
Mengutip Tom's Guide, Jumat (20/10/2023), YouTube mengumumkan dalam blog-nya bahwa “puluhan fitur baru dan pembaruan desain” akan hadir di platform.
Perubahan ini rencananya akan diluncurkan secara global dalam beberapa minggu mendatang. Dan kemungkinan akan disertai dengan pembaruan pada aplikasi YouTube Kids.
Dari deretan pembaruan atau 36 fitur anyar, Tom's Guide melaporkan baru menemukan 17 fitur dan pembaruan baru yang hadir di YouTube. Kendati demikian, hal ini tetap tercatat sebagai peningkatan besar-besaran dari YouTube.
Berikut tiga peningkatan teratas yang diumumkan YouTube.
1. Tab baru YouTube
Dalam peningkatan ini, YouTube menggabungkan beberapa tabnya ke dalam satu tab baru. Tab baru ini menggabungkan tab Perpustakaan dan Akun dalam satu tab.
Dengan demikian, video yang ditonton, daftar putar, pembelian unduhan, dan pengaturan semuanya ada di satu tempat. Peningkatan ini telah tersedia di browser web, ponsel , dan tablet.
Infografis Journal: Gen Z Sasaran Empuk Judi Online (Liputan6.com)
Advertisement