BNPB Kerahkan Helikopter Water Bombing Padamkan Api Kebakaran TPA Rawa Kucing

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengerahkan helikopter water bombing untuk memadamkan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing, Neglasari, Kota Tangerang, Banten, Senin (23/10/2023). Hingga hari keempat, proses pemadaman api terus dilakukan. Helikopter itu ditargetkan melakukan 50 kali dropping air dengan kapasitas air 800 liter.

oleh Arnaz Sofian diperbarui 23 Okt 2023, 13:05 WIB
Kebakaran TPA Rawa Kucing
Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengerahkan helikopter water bombing untuk memadamkan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing, Neglasari, Kota Tangerang, Banten, Senin (23/10/2023). Hingga hari keempat, proses pemadaman api terus dilakukan. Helikopter itu ditargetkan melakukan 50 kali dropping air dengan kapasitas air 800 liter.
Helikopter water bombing Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melakukan pemadaman di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing, Neglasari, Kota Tangerang, Banten, Senin (23/10/2023). Hingga hari keempat, proses pemadaman api terus dilakukan. (merdeka.com/Arie Basuki)
Helikopter itu ditargetkan melakukan 50 kali dropping air dengan kapasitas air 800 liter. (merdeka.com/Arie Basuki)
Berdasarkan laporan pagi ini, hanya 30 persen wilayah terbakar yang belum padam. (merdeka.com/Arie Basuki)
Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengatakan pihaknya terus melakukan upaya agar kebakaran dapat dikendalikan. (merdeka.com/Arie Basuki)
Salah satunya, BNPB menerjunkan helikopter water bombing hari ini. (merdeka.com/Arie Basuki)
Sebelumnya, TPA Rawa Kucing terbakar sejak Jumat (20/10). Proses pemadaman dibantu BNPB. (merdeka.com/Arie Basuki)
Helikopter yang dipakai untuk water bombing itu direposisi dari penugasan dari Jambi. (merdeka.com/Arie Basuki)
Pemadaman menggunakan water bombing diharapkan mempercepat memadamkan kebakaran di TPA Rawa Kucing. (merdeka.com/Arie Basuki)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya