Liputan6.com, Jakarta - Top 3 berita hari ini yang pertama mengenai Whulandary Herman yang termasuk salah satu artis Indonesia yang menyuarakan dukungan untuk Palestina. Puteri Indonesia 2013 ini mendukung Palestina dengan membagikan sejumlah potret di Instagram yang memuat poster-poster para pendemo menentang serbuan Israel ke Palestina.
Tertulis pesan dukungan dalam bahasa Inggris demi bebasnya Palestina. "Bukan mata yang buta, tapi hati Anda. Kebebasan Anda adalah impian banyak dari kami (warga Palestina)," tulis Whulandary dalam bahasa Inggris yang, dikutip dari unggahannya pada Rabu, 1 November 2023.
Advertisement
Berita kedua yang paling banyak dibaca adalah mengenai perjalanan Raja Chales III dan Ratu Camilla dalam tur kerajaan ke Kenya menghadirkan beragam kisah. Usai jamuan makan malam kenegaraan pada Selasa malam, 31 Oktober 2023, pasangan ini memulai acara bersama pada Rabu, 1 November 2023.
Dikutip dari People, Kamis, 2 November 2023, agenda dilakukan di pemakaman Komisi Makam Perang Persemakmuran di Nairobi. Mereka bergabung dengan personel militer Inggris dan Kenya dalam aksi peringatan.
Sementara berita ketiga yang paling banyak dibaca adalah tentang nasi kandar berbahan daging babi tengah jadi kontroversi di kalangan warganet Malaysia. Penjual makanan yang dituding 'membingungkan' konsumen Muslim lantarann menjual nasi kandar babi itu mengklarifikasi bahwa ia tidak pernah berniat menyesatkan siapapun.
Terlebih, ia berjualan di kopitiam China yang juga menjajakan berbagai makanan non-halal lain. Berbicara pada New Straits Times, dikutip dari Says, Rabu, 1 November 2023, pemilik kios, Suresh G, mengatakan, ia telah mengoperasikan Pumbaa, bisnis nasi kandar babinya, selama tiga minggu di kopitiam Tiongkok di Damansara Jaya, Petaling Jaya, Malaysia. Selengkapnya di Top 3 Berita Hari Ini...
Dikritik Miss Israel karena Dukung Palestina, Jawaban Whulandary Herman Tuai Pujian Warganet
Whulandary Herman termasuk salah satu artis Indonesia yang menyuarakan dukungan untuk Palestina. Puteri Indonesia 2013 ini mendukung Palestina dengan membagikan sejumlah potret di Instagram yang memuat poster-poster para pendemo menentang serbuan Israel ke Palestina.
Tertulis pesan dukungan dalam bahasa Inggris demi bebasnya Palestina. "Bukan mata yang buta, tapi hati Anda. Kebebasan Anda adalah impian banyak dari kami (warga Palestina)," tulis Whulandary dalam bahasa Inggris yang, dikutip dari unggahannya pada Rabu, 1 November 2023.
Namun, dukungan Whulandary untuk Palestina ternyata ditangapi pedas oleh Miss Israel 2013, Yityish Aynaw. Yityish mengajukan pertanyaan kepada Whulandary dengan mengingatkan bahwa terdapat banyak korban dari pihak Israel, termasuk warga yang kehilangan nyawa dan bayi yang diculik pergi ke Gaza.
"Sungguh? Ya, bagaimana dengan 1400 orang Israel yang tidak bersalah yang dibunuh? Bagaimana dengan 30 bayi yang diculik ke Gaza?" tanya Yityish Aynaw kepada Whulandary.
"Saya berharap semua influencer hari ini akan cerdas tentang konflik dan tidak hanya meng-upload omong kosong yang tidak mereka pahami," lanjutnya.
Advertisement
Agenda Ratu Camilla di Kenya, Beri Susu ke Bayi Gajah hingga Bergaun Jerapah
Perjalanan Raja Chales III dan Ratu Camilla dalam tur kerajaan ke Kenya menghadirkan beragam kisah. Setelah jamuan makan malam kenegaraan pada Selasa malam, 31 Oktober 2023, pasangan ini memulai acara bersama pada Rabu, 1 November 2023.
Dikutip dari laman People, Kamis, 2 November 2023, agenda dilakukan di pemakaman Komisi Makam Perang Persemakmuran di Nairobi. Mereka bergabung dengan personel militer Inggris dan Kenya dalam aksi peringatan.
Selama periode Mau Mau, banyak veteran yang bertempur dalam Perang Dunia II bersama Inggris membuang medali mereka. Raja menghadiahkan empat veteran medali kampanye pengganti, termasuk Kopral Samwel Nthigai Mburia yang berusia 117 tahun.
Raja Charles III dan Ratu Camilla menjalani acara terpisah. Saat Charles mengunjungi Kantor PBB di Nairobi, Camilla menuju ke Suaka Margasatwa Brooke untuk mendengarkan kisah badan amal tersebut bekerja sama Masyarakat Kenya untuk Perlindungan dan Perawatan Hewan dalam menyelamatkan keledai, kuda, dan bagal yang terancam.
Camilla merupakan presiden badan amal kesejahteraan kuda. Ratu Camilla bertemu pemilik keledai (banyak di antaranya adalah perempuan) dan mendengar proyek ini berdampak pada kehidupan mereka.
Kontroversi Nasi Kandar Pakai Daging Babi, Dikecam Asosiasi Pengusaha karena Dituding Bingungkan Konsumen Muslim
Nasi kandar berbahan daging babi tengah jadi kontroversi di kalangan warganet Malaysia. Penjual makanan yang dituding 'membingungkan' konsumen Muslim karena menjual nasi kandar babi itu mengklarifikasi bahwa ia tidak pernah berniat menyesatkan siapapun.
Terlebih, ia berjualan di kopitiam China yang juga menjajakan berbagai makanan non-halal lain. Berbicara pada New Straits Times, dikutip dari Says, Rabu, 1 November 2023, pemilik kios, Suresh G, mengatakan, ia telah mengoperasikan Pumbaa, bisnis nasi kandar babinya, selama tiga minggu di kopitiam Tiongkok di Damansara Jaya, Petaling Jaya, Malaysia.
Kiosnya baru-baru ini jadi viral setelah sebuah video TikTok menampilkan dan mempromosikannya dengan tagline bertuliskan "nasi kandar dan nasi lemak babi pertama di Malaysia." Setelah itu, Asosiasi Pengusaha Restoran Muslim Malaysia (PRESMA) mengecam hidangan tersebut.
Mereka mengatakan bahwa menambahkan daging babi ke dalam nasi kandar, yang sangat populer di Negeri Jiran, adalah sebuah "penghinaan." "Saya sudah menjalankan bisnis selama tiga minggu. Baru kemarin, 30 Oktober (2023), saya melihat isu ini jadi viral, termasuk beberapa artikel tentangnya," ujar dia.
Baca Juga
Top 3 Berita Hari Ini: Melania Trump Pakai Topi yang Tutupi Sebagian Wajahnya di Pelantikan Donald Trump Sebagai Presiden AS
Top 3 Berita Hari Ini: ASN Bandung Barat Diduga Jadi Korban KDRT Istri, Kejanggalan-Kejanggalan Setelah Menikah Dibeberkan
Top 3 Berita Hari Ini: Zaskia Sungkar Menyusui Anak Adopsinya Meski Tanpa Hamil dengan Program Induksi Laktasi, Apa Itu?
Advertisement