Liputan6.com, Jakarta - Beberapa hari belakangan ini Wuling Motors (Wuling) getol menyebar informasi mengenai produk mobil listrik melalui akun Instagram-nya @wulingmotorsid. Bahkan, tiga unggahan terakhir disematkan agar mudah dilihat publik.
Postingan pertama adalah informasi mengenai penjualan Wuling Air ev yang mencapai 1,6 juta unit secara global.
Advertisement
"Tak perlu diragukan lagi, komitmen Wuling dalam memberikan moda transportasi EV yang mumpuni telah dibuktikan oleh 1,6 juta penggunanya di seluruh dunia," begitu bunyi caption unggahan tersebut.
Lalu pada unggahan berikutnya, Wuling menampilkan ragam mobil listriknya. Namun ada dua model yang memiliki exposure besar, yakni Air ev dan Bingo yang diposisikan berdampingan.
Kemudian pada postingan terbaru, Wuling Bingo kembali muncul. Informasi yang disampaikan, mobil listrik ini telah terjual sebanyak 160 ribu unit dalam enam bulan sejak peluncuran globalnya.
"Hanya dalam 6 bulan, 150 ribu Bingo EV telah terjual! Sejak peluncurannya secara global, salah satu EV terbaru dari Wuling yaitu Bingo telah laku sebanyak 150 ribu unit hanya dengan selang waktu 6 bulan. Tingkat antusias yang tinggi ini tentunya bukan tanpa sebab. Salah satu daya tarik yang paling diminati dari Wuling Bingo adalah desain yang berkelas, kemudahan mengisi daya listrik mobil, dan jarak tempuhnya yang jauh hingga 410 KM. Ikuti terus informasi mengenai Wuling Bingo hanya di wuling.id," tulis Wuling sebagai keterangan foto yang diunggah.
Jadi Sinyal Kuat
Ini bisa jadi sinyal kuat bahwa Bingo bakal diniagakan di Indonesia mendampingi Air ev. Apalagi mobil listrik ini sempat dipamerkan di pameran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2023 pada Mei lalu dengan nama Binggo.
Tak cuma itu, mobil listrik asal Tiongkok itu juga telah terdaftar di Samsat PKB Jakarta. Tipe paling rendah dengan kode E260REV30KW203LV1CN memiliki Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) sebesar Rp182 juta, sedangkan yang termahal Rp 260 juta.
Dengan rentetan informasi yang disebar semakin menguatkan peluang kehadiran Bingo di Tanah Air. Bukan tidak mungkin peluncurannya bakal dilakukan tidak lama lagi.
Apalagi sejumlah dealer dikabarkan telah membuka buku pemesanan mobil listrik mungil ini.
Bahkan yang terbaru, undangan resmi telah masuk meja redaksi Liputan6.com. Diduga kuat ini merupakan undangan perkenalan Wuling Bingo.
"Wuling Motors mengundang perwakilan dari media Liputan6.com untuk berpartisipasi dalam acara Media Briefing Pre Launching Wuling EV yang akan diselenggarakan pada Kamis, 16 November 2023 di Atrium Circle, Summarecon Mall Serpong 2," demikian kutipan undangan resmi yang kami terima.
Advertisement