Hasil Korea Masters 2023: Ester Nurumi Tri Wardoyo Lolos ke Semifinal

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Ester Nurumi Tri Wardoyo akan menghadapi Tomoka Miyazaki dari Jepang di semifinal Korea Masters 2023, Sabtu (11/11).

oleh Bogi Triyadi diperbarui 10 Nov 2023, 15:20 WIB
Ester Nurumi Tri Wardoyo lolos ke semifinal Korea Masters 2023 usai mengalahkan Pornpicha Choeikeewong dari Thailand dengan skor identik 21-19 dan 21-19 di Gwangju Women’s University Stadium, Jumat (10/11) siang. (foto: PBSI)

Liputan6.com, Jakarta Ester Nurumi Tri Wardoyo menjaga peluang Indonesia di Korea Masters 2023. Pebulu tangkis tunggal putri itu meraih tiket semifinal.

Ester Nurumi Tri Wardoyo lolos keempat besar usai mengalahkan Pornpicha Choeikeewong. Dia menang dengan skor identik 21-19 dan 21-19 atas wakil Thailand itu dalam durasi 41 menit di Gwangju Women’s University Stadium, Jumat (10/11) siang.

Pada awal game pertama, Ester sempat mendapat perlawanan ketat dari Pornpicha sebelum unggul 11-6. Setelah interval, Ester bebalik tertinggal 13-17 sebelum akhirnya merebut game ini.

Di game kedua, Ester langsung tertinggal 0-4. Adik kandung dari pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo ini sempat memperkecil skor menjadi 8-11.

Dia berbalik memimpin 14-12 atas Pornpicha. Pertandingan pun semakin berjalan ketat hingga akhirnya Ester kembali menang 21-19.

Di semifinal Korea Masters, Ester akan menghadapi Tomoka Miyazaki. Wakil Jepang itu menyingkirkan rekannya Natsuki Nidaira dengan rubber game 21-5, 20-22, dan 21-17.

"Besok di semifinal bertemu dengan tunggal putri Jepang, mereka terkenal dengan keuletannya jadi saya harus siap main capek, harus siap main reli-reli, juga kaki saya harus lebih cepat pergerakannya," ujarnya.

 


Kunci Kemenangan Ester Nurumi Tri Wardoyo

Pebulu tangkis Indonesia Ester Nurumi Tri Wardoyo akan menghadapi Tomoka Miyazaki pada laga semifinal Korea Masters 2023 di Gwangju Women’s University Stadium, Sabtu, 11 November. (foto: PBSI)

Ester Nurumi Tri Wardoyo mengungkapkan kunci kemenangannya atas Pornpicha Choeikeewong dari Thailand di perempat final. "Di pertandingan hari ini saya bisa mendahului inisiatif permainan dari lawan. Saya menjauhkan bola dari jangkauan dia dan membuat dia berlari. Itu menguntungkan buat saya," katanya usai pertandingan.

"Selepas interval game pertama dan kedua, fokus konsentrasi saya sempat hilang jadi dia bisa mengejar. Beruntung saya bisa kembali ke bentuk permainan saya dan mengambil kendali permainan lagi."

"Agak tegang juga di poin-poin kritis, tetapi saya bisa mengembalikan kepercayaan diri saya dengan cara bermain lebih menyerang," pungkas Ester.

 


Hasil Wakil Indonesia di Korea Masters 2023

Tunggal putri Indonesia Ester Nurumi Tri Wardoyo. (foto: PBSI)

Lapangan 1

Pertandingan 5: Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Pornpicha Choeikeewong (Thailand) 21-19, 21-19

Infografis bulu tangkis. (Liputan6.com/Abdillah)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya