Anies - Cak Imin Hadiri Perayaan HUT ke-12 Partai Nasdem

Calon presiden dan calon wakil presiden Koalisi Perubahan, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-12 Partai Nasdem. Acara ini mengusung tema "Tegar di Jalan Restorasi Menuju Perubahan".Anies

oleh Arnaz Sofian diperbarui 11 Nov 2023, 15:05 WIB
HUT Partai Nasdem
Calon presiden dan calon wakil presiden Koalisi Perubahan, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-12 Partai Nasdem. Acara ini mengusung tema "Tegar di Jalan Restorasi Menuju Perubahan".Anies
Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Surya Paloh (tengah) saat memberikan tumpeng kepada calon presiden dan calon wakil presiden Koalisi Perubahan, Anies Baswedan (kiri) - Muhaimin Iskandar (Kanan) di Kantor DPP Partai Nasdem, Jakarta, Sabtu (11/11/2023). (merdeka.com/Imam Buhori)
Potong tumpeng ini untuk merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-12 Partai Nasdem. Acara ini mengusung tema "Tegar di Jalan Restorasi Menuju Perubahan". (merdeka.com/Imam Buhori)
Teriakan "Anies Presiden" pun menggema mengiringi langkah masuk Anies ke dalam Nasdem Tower. "Anies Presiden, Anies Presiden," teriak kader Partai Nasdem. (merdeka.com/Imam Buhori)
Muhaimin Iskandar atau Cak Imin datang pada pukul 10.53 WIB. Dia mengenakan kemeja putih berbalut jas hitam dan peci hitam. (merdeka.com/Imam Buhori)
Partai Nasdem merayakan HUT ke-12 di NasDem Tower, Jakarta Pusat pada Sabtu (11/11). Acara itu diikuti Ketua Umum Surya Paloh bersama Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar yang diusung Nasdem sebagai capres-cawapres Pilpres 2024. (merdeka.com/Imam Buhori)
Perayaan hari jadi Nasdem juga diikuti elite partai, caleg DPR-DPRD, dan pengurus partai dari tingkat DPP hingga DPC. Perwakilan partai lain dari Koalisi Perubahan juga terlihat hadir dalam acara, seperti Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid. (merdeka.com/Imam Buhori)
Sementara itu, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar resmi diusung oleh Koalisi Perubahan menjadi capres dan cawapres dalam Pemilu 2024. (merdeka.com/Imam Buhori)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya