Liputan6.com, Jakarta Setiap tahunnya, pada tanggal 12 November, Indonesia memperingati Hari Ayah Nasional. Peringatan ini diadakan sebagai bentuk penghormatan, kasih sayang, dan pengakuan terhadap peran penting sosok ayah dalam keluarga dan masyarakat.
Advertisement
Ayah tidak kalah pentingnya dibandingkan ibu dalam membentuk tumbuh kembang anak-anak. Sebagai bentuk penghargaan atas peran dan figur seorang ayah, Hari Ayah Nasional menjadi momentum yang tepat untuk mengapresiasi keberadaannya.
Menyambut Hari Ayah Nasional, Lobow, seorang musisi kelahiran Ujung Pandang Makassar, merilis Video Music bertajuk "Father". Lobow mengapresiasi momen ini dengan memberikan karya musik yang penuh makna.
Menurut Lobow, lagu "Father" adalah sebuah persembahan untuk mengenang kenangan manis bersama sosok Bapak. Lagu ini mengajak pendengarnya untuk merenung tentang kebaikan dan pesan-pesan yang pernah disampaikan oleh ayah mereka.
"Buat mereka yang merasakan kehilangan sosok Bapak, lagu ini mungkin bisa membuat mereka merasa terhubung. Saya dedikasikan lagu ini untuk semua bapak yang gigih memperjuangkan keluarganya di seluruh dunia. Selamat Hari Ayah," ujar Lobow dalam keterangan tertulisnya, Minggu (12/11/2023).
Kisah Seorang Ayah
Video Musik "Father" mengisahkan kisah seorang ayah dan anak yang hidup di sebuah desa yang dikelilingi oleh batu kapur. Setiap hari, sang ayah dengan penuh kasih sayang mengurus anaknya mulai dari menyiapkan makanan, mengantar ke sekolah, hingga mengajaknya bermain.
Kisah ini menjadi semakin mendalam karena anaknya menderita kelumpuhan, sehingga hanya sang ayah yang selama ini menjadi penghibur dan pelindung. Sayangnya, cerita ini berakhir dengan kepergian sang ayah.
Advertisement
Video Musik
Proses pengambilan gambar untuk Video "Father" dilakukan di sebuah desa kecil di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan. Lobow menceritakan bahwa pengambilan gambar memerlukan waktu seharian dan perjalanan menggunakan perahu selama sekitar 30 menit menuju lokasi.
Keindahan desa ini menjadi inspirasi untuk menyampaikan cerita dengan latar belakang kehidupan penduduk lokal dan suasana desa yang autentik.
"Proses penggarapan single Lagu Father memakan waktu sekitar dua bulan, mulai dari tracking, editing, mixing, hingga mastering. Lagu ini berbahasa Inggris untuk mencapai pendengar yang lebih luas dan bergenre pop dan folk," terang Lobow.
Pesan
Lobow juga menyampaikan pesan yang terkandung dalam lagu ini, yakni untuk menghormati dan menyayangi kedua orang tua selama mereka masih ada. "Tanpa mereka, kita tidak akan berada di sini. Bagi yang telah kehilangan orang tua, mari kita kenang semua kebaikan yang mereka berikan dan panjatkan doa agar mereka tenang di dalam lindungan Tuhan," pungkasnya.
Dengan merilis lagu "Father" ini, Lobow tidak hanya menghadirkan sebuah karya musik, tetapi juga sebuah ungkapan perasaan yang dalam dan penuh arti dalam rangka memperingati Hari Ayah Nasional.
Advertisement