Liputan6.com, Jakarta - Najwa Shihab baru saja merayakan ulang tahun program Mata Najwa yang ke-13 tahun. Sebagai program yang mampu bertahan lama dan jadi favorit banyak orang, Mata Najwa tentu merayakan ultah dengan hal yang tidak biasa.
Mereka kali ini mengundang ketiga calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) peserta Pilpres 2024 dalam perayaan bertajuk “13 Tahun Mata Najwa: Bergerak Bergerak Berdampak” di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat, Minggu, 19 November 2023.
Advertisement
Dalam momen tersebut hadir ketiga pasang calon, yakni Anies-Muhaimin, Prabowo-Gibran, dan Ganjar-Mahfud. Di kesempatan tersebut mereka bahkan mereka memberikan hadiah kepada Najwa Shihab untuk Mata Najwa.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram @narasi.tv pada Senin, 20 November 2023. Pertama, ada hadiah berupa kue ulang tahun lengkap dengan ucapannya diberikan oleh Anies Baswedan kepada Najwa. Anies juga mengajak calon pasangan lain untuk ikut berdiri merayakannya.
Selanjutnya, Prabowo Subianto memberikan hadiah berupa bingkai berisi gambar semua capres-cawapres bersama Najwa dengan menggunakan AI saat masih berusia 13 tahun. Ganjar juga memberikan hadiah berupa lukisan AI Najwa Shihab dan kain tenun berwarna merah, Sedangkan Mahfud MD memberikan replika orang naik tangga yang ternyata punya makna tertentu.
"Ini ada replika orang naik tangga, ini pesan kepada Mbak Najwa bahwa melangkah ke puncak itu harus melalui satu tangga per satu tangga dan Anda akan berhasil nanti mencapai puncak,” ungkap Mahfud. "Amin, terima kasih Pak Mahfud, terima kasih banyak kadonya, luar biasa," jawab Najwa.
Momen Najwa mendapatkan hadiah dari ketiga pasang calon pun menuai berbagai reaksi warganet. Ada yang menduga bahwa hadiah yang diberikan Mahfud adalah sebuah sindiran kepada cawapres Gibran. Namun tak sedikit juga yang membela Gibran dan kembali menegaskan faktor umur tidak jadi jaminan seseorang bakal jadi pemimpin yang baik.
Warganet Komentar Kado Mahfud untuk Najwa
"Kado Pak Anis, semua diajak berdiri utk nyanyi lagu HBD. Kado Pak Prabowo semua ada di bingkai fotonya. Yang satu lagi... byk yg blilan nyindir alus,” komentar seorang warganet.
"Ya orang mau muda atau tua yg penting bisa memimpin dan amanah gtu aja.. belum tentu yg pengalaman itu bener dalam menjalankan amanahnya😂,” timpal warganet yang lain.
"Kado Prabowo Gibran menandakan bahwa semua bersaudara... Gak ada permusuhan... Keren banget gak ada nyindir kek anak kecil Capres cawapres tertentu,” ujar warganet lainnya.
"Aku suka kado ny pak Prabowo, Gemoy banget.. 🫶,” kata warganet lainnya.
"Perasaan Najwa bilang Amin mulu dah. 😀," tulis warganet lainnya.
Tak hanya para capres-cawapres yang memberikan kado pada Mata Najwa, tapi mereka juga saling bertukar kado dalam acara yang juga ditayangkan di akun YouTube Najwa Shihab itu. Najwa mengatakan tetap para capres dan cawapres bisa saling bertukar kado, di mana kado atau gratifikasi dibatasi harganya paling mahal Rp300 ribu sesuai dengan aturan dari KPK.
Sebelum acara, ketiga pasangan Capres dan Cawapres telah diberitahu untuk membawa kado yang kemudian dikumpulkan oleh tim kreatif. Wishnutama, Creatif Director acara tersebut pun muncul di atas panggung untuk membagikannya.
Advertisement
Mahfud Membuka Sendiri Kadonya untuk Gibran
Uniknya saat giliran Mahfud MD bertukar kado dengan Gibran Rakabuming, namun kado yang dibungkus justru dibuka sendiri oleh mantan Ketua MK tersebut sebelum diberikan.
"Ke mas Gibran dulu nih, ini nggak ada harganya. Ini buku biografi saya sampai selesai jadi Ketua MK. Judulnya 'Terus Mengalir', jadi nggak ada harganya," sebut Mahfud sambil memperlihatkan ke audiens yang tertawa dan menganggap lucu momen ketika ia membuka sendiri bungkus kadonya.
Gibran kemudian membalas kado yang diberikan Mahfud dengan memberikan sebuah jaket hitam. "Biar kalo blusukan nggak kedinginan pak," ungkap Gibran. Jaket tersebut pun diminta oleh Najwa agar dicoba langsung dan ternyata sangat pas untuk ukuran tubuh Mahfud.
Adapun Ganjar sebenarnya menjadi Capres pertama yang membagikan kado ke calon presiden lainnya yaitu Prabowo dan Anies. Rupanya kado untuk keduanya isinya sama yaitu kaus dengan cetakan foto mereka bertiga yang bertuliskan "Pilpres Sementara, Sahabat Selamanya".
Selain kaus, terdapat juga topi sekolah SD yang menurut Ganjar untuk saling mengingatkan bahwa pendidikan adalah yang utama. Kemudian Ganjar membuka kado dari Prabowo, yang isinya helm sepeda. "Wah pak prabowo tahu hobi saya, makasih Pak Prabowo," ungkap Ganjar.
Melebihi Batas Harga Kado
Ada pula momen unik ketika Prabowo bertukar kado dengan Anies Baswedan. Prabowo yang tahu Anies sebagai cats lovers seperti dirinya memberinya bantal kucing. Anies yang menerimanya terlihat langsung mengembangkan senyum di pipinya.
"Makasih Pak Prabowo, boleh tepuk tangan untuk Pak Prabowo," kata Anies sambil memperlihatkan kado yang unik tersebut. Sementara Anies ternyata memberikan kado sarung tangan untuk Prabowo yang diketahui suka berkuda.
Di sela acara tukar kado Najwa minta klatifikasi ke Gibran, karena Prabowo memberikan sebuah helm untuk Ganjar yang ditaksirnya lebih dari Rp300 ribu. "Oh ada angkanya kok, ada price tag-nya," kata Ganjar yang menurutnya tidak masalah karena ia bukan lagi sedang menjabat sebagai pejabat negara saat ini. Masa jabatan Ganjar sebagau Gubernur Jawa Tengah memang sudah berakhir pada September lalu.
Sementara itu Cak Imin yang bertukar kado dengan Mahfud MD, memberikan kaos kenang-kenangan bertuliskan "Kuatkan Iman, Imun dan Imin" yang membuat Mahfud tertawa ketika mengetahuinya.
Advertisement