Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Alexander Marwata memberikan keterangan terkait penetapan tersangka Ketua KPK Firli Bahuri saat konferensi pers di gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Kamis (23/11/2023). (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Alexander Marwata menyebut Firli Bahuri belum diberhentikan meski sudah menjadi tersangka kasus dugaan pemerasan di Polda Metro Jaya. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Alexander Marwata memastikan Firli Bahuri masih menjadi pimpinan KPK. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Atas dasar itu, Alex menyebut berkaitan dengan kasus Firli di Polda Metro Jaya, pihaknya tetap akan memberikan bantuan hukum. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
KPK mengaku tak malu ketuanya, Firli Bahuri tersangka kasus dugaan korupsi berupa pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo alias SYL dan penerimaan gratifikasi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Alex mengatakan dirinya tak malu karena asas praduga tak bersalah dalam kasus Firli Bahuri ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Alex menyebut, status Firli Bahuri masih tersangka, belum terpidana dan dinyatakan bersalah. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Lagipula, Alex berpedoman pada pernyataan Firli yang kerap mengaku tak menerima suap maupun pemerasan. (Liputan6.com/Faizal Fanani)