Liputan6.com, Jakarta - Eks pemain Persija Jakarta Antonio Claudio kedapatan nonton perempat final Piala Dunia U-17 2023. Mantan pesepak bola berusia 50 tahun hadir di Jakarta International Stadium (JIS) bersama anak dan istrinya pada Jumat (24/11/2023) sore WIB.
Sekadar informasi, JIS memang kebagian menggelar dua partai delapan besar FIFA U-17 World Cup 2023. Spanyol dijadwalkan bersua dengan Jerman dalam laga yang digelar Jumat (24/11/2023) sore, disusul pertandingan Brasil melawan Argentina pukul 19.00 WIB.
Advertisement
Antonio Claudio sendiri hadir khusus untuk menyaksikan duel tim samba vs La Albiceleste. Walau begitu, dia sengaja datang ke stadion sejak sore hari untuk lebih dulu menyaksikan pertarungan antara dua raksasa Eropa Spanyol vs Jerman.
"Hari ini saya datang (ke JIS) dengan istri, anak laki-laki, dan sahabat-sahabat saya. Kami sebagai warga negara Brasil, lahir dan besar di sana, kami tetap mendukung Timnas Brasil U-17 (di Piala Dunia U-17 203)," ujar Claudio saat ditemui Liputan6.com di luar area stadion, Jumat (24/11/2023).
"Sebagai tokoh sepak bola, mantan pemain bola yang melatih, saya selalu dukung permainan yang menarik. Saya yakin dan percaya pertandingan sore ini, laga antara Spanyol vs Jerman yangmerupakan dua tim kuat Eropa dan sama-sama punya kemampuan bagus srta pemain berbakat, akan jadi seru untuk ditonton," tambahnya.
Prediksi Brasil Menang 2-0 atas Argentina
Adapun Antonio Claudio memperkirakan Brasil bakal menang 2-0 saat menghadapi Argentina di perempat final Piala Dunia U-17 2023.
Meski pasukan senior tim samba baru saja menelan kekalahan dari lawan yang sama dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026, Rabu (22/11/2023) lalu, Antonio optimistis anak-anak asuh Phelipe Leal sanggup membayar hasil minor di FIFA U-17 World Cup 2023.
"(Prediksi Brasil vs Argentina) 2-0 untuk kemenangan Brasil," ujar Antonio Claudio kepada Liputan6.com.
"Dalam sepak bola memang selalu ada kalah, ada menang. Akan tetapi, untuk laga nanti malam, saya berharap Timnas Brasil (U-17) bisa memenangkan pertandingan (lawan Argentina) dan membalas kekalahan yang dialami (timnas senior)," tandasnya.
Advertisement
Kiprah Antonio Claudio di Sepak Bola
Sekadar informasi, Antonio Claudio merupakan sosok yang cukup lama berkiprah di klub sepak bola Tanah Air. Sosok yang akrab disapa Toyo itu pernah menjadi bek Persija Jakarta kala Macan Kemayoran keluar sebagai juara Divisi Utama Liga Indonesia 2001.
Antonio Claudio juga sempat mengecap persaingan di rival Persija, Persib Bandung, serta hijrah ke Semen Padang. Eks pemain asal Brasil lantas memutuskan untuk mengakhiri karier sebagai pemain dengan gantung sepatu pada 2015.
Sementara itu di ranah kepelatihan, Antonio Claudio pernah menjabat sebagai asisten tim pelatih di 3 klub Liga 1. Yang pertama ialah mantan klubnya Persija Jakarta (2019) disusul Borneo (2020-2021) serta Bali United (2021-2023).