Liputan6.com, Jakarta - Surga adalah sebaik-baik rumah tempat kembali. Mempunyai rumah di surga tentunya menjadi harapan terbesar bagi setiap umat muslim.
Utamanya menjadi penghuni surga firdaus, tempat segala kenikmatan. Surga yang insyaallah menjadi tempat kediaman orang beriman dan beramal shalih di akhirat kelak.
اِنَّ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا وَعَمِلُوا الصّٰلِحٰتِ كَانَتْ لَهُمْ جَنّٰتُ الْفِرْدَوْسِ نُزُلًاۙ
Artinya: "Sungguh, orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan, untuk mereka disediakan surga Firdaus sebagai tempat tinggal." (QS. Al-Kahfi: 107)
Baca Juga
Advertisement
Betapa menakjubkannya beragam gambaran dari surga firdaus ini. Ada yang menyebutnya seperti kebun yang sangat subur, kebun yang dipenuhi pohon anggur, dan surga paling mulia.
Tempat itu adalah balasan terbaik bagi mereka yang beriman dan senantiasa menjalankan ketaatan kepada Allah. Barangsiapa ingin mendapatkan rumah di surga, maka perbanyaklah membaca doa salah satunya adalah doa dibangunkan rumah dan jadi penerima waris surga.
Saksikan Video Pilihan ini:
Doa Dibangunkan Rumah dan Jadi Penerima Waris Surga
Doa Dibangunkan Rumah di Surga
رَبِّ ٱبۡنِ لِي عِندَكَ بَيۡتٗا فِي ٱلۡجَنَّةِ
Rabbibni li 'indaka baitan fil jannati.
Artinya,
"Ya Tuhanku, bangunkanlah untukku sebuah rumah di sisi-Mu dalam surga."
Doa Supaya Bisa Jadi Penerima Waris Surga Penuh Kenikmatan
Waj'alni min warastatin na'im
Artinya,
"Dan jadikanlah aku termasuk orang-orang yang mewarisi surga yang penuh kenikmatan."
Advertisement