Panasnya Kemenangan Barcelona, Bek Atletico Madrid Sampai Ajak Joao Felix Berkelahi

Bek Atletico Madrid Jose Maria Gimenez marah dengan ulah mantan rekannya yang dipinjamkan ke Barcelona, Joao Felix.. Apa yang terjadi?

oleh Defri Saefullah diperbarui 04 Des 2023, 19:30 WIB
Gol semata wayang kemenangan Barca dicetak oleh Joao Felix (28'), pemain yang dipinjamkan Atletico. (AP Photo/Joan Monfort)

Liputan6.com, Barcelona- Barcelona memetik kemenangan super penting melawan rival berat Atletico Madrid usai menang 1-0 pada pekan ke-15 La liga Spanyol di stadion Lluis Companys, Senin (4/12/2023). Gol tunggal Barcelona dicetak Joao Felix di menit ke-28.

Kemenangan ini belum membuat Barca beranjak dari posisi ketiga klasemen Liga Spanyol. Dua rival terberat yaitu Girona dan Real Madrid juga menang.

Barcelona masih tertinggal 4 poin dari kedua klub. Meski begitu, Barcelona sukses jauhi Atletico Madrid dengan 3 poin meski masih punya tabungan satu laga.

Di balik kemenangan yang menggembirakan ini, ada duel sengit yang panas antara Joao Felix sang pahlawan Barca dengan mantan rekannya di Atletico Madrid. Seperti dilansir Football Espana, Joao Felix tampak bersitegang dengan bek Atletico Madrid, Jose Maria Gimenez.

Sejak kick off, Joao Felix tak diberi ruang sedikitpun oleh Jose Maria Gimenez. Klikmaksnya terjadi saat Jose Maria Gimenez kesal karena Joao Felix pura-pura cedera.

"Kamu mau berkelahi dengan saya atau apa?" teriak Jose Gimenez kepada Joao Felix, bintang Barca yang dipinjamkan Atletico Madrid yang terkapar di lapangan.

"Kamu menendang saya, kamu menendang saya!" balas Felix. "Ya kamu memang ingin kelahi?" balas Jose Maria Gimenez yang jadi pilar di lini belakang Atletico Madrid.

 


Joao Felix Terancam Teror di Markas Atletico Madrid

Selebrasi Joao Felix saat membantu Barcelona mengalahkan Atletico Madrid di lanjutan LaLiga (AP)

Perseteruan antara Joao Felix dan Gimenez untungnya bisa diredakan. Kapten Atletico Madrid, Koke memperingatkan Gimenez.

"Kamu sadar gak? Joao Felix mencoba untuk memancing kamu dapatkan kartu kuning kedua. Tetap tenang," kata Koke seperti dilansir akun Atletico Universe.

Joao Felix bisa saja tersenyum karena main di kandang Barcelona dan juga cetak gol kemenangan. Namun dia dipastikan bakal mendapatkan teror yang lebih keras saat Barca tandang ke markas Atletico Madrid di Wanda Metropolitano.

 


Joao Felix Dapat Pujian Xavi Hernandez

Selebrasi Joao Felix saat membantu Barcelona mengalahkan Atletico Madrid di lanjutan LaLiga (AP)

 

Keberhasilan Joao Felix mencetak gol ke klub yang masih memilikinya mendapatkan pujian dari pelatih Barcelona, Xavi Hernandez. Dia ingin Felix jaga penampilan bagusnya.

"Saya senang dia kerja keras, mencuri banyak bola dan mampu melakukan koneksi dengan baik dengan Cancelo di sayap," ujarnya.

"Saya senang karena dia membuat perbedaan. Saya bilang kepada dia untuk tenang karena motivasi ekstra bisa berisiko. Saya senang ada dia dalam tim."

 


Joao Felix Senang Bungkam Kritik

Penyerang Barcelona Joao Felix (LLUIS GENE / AFP)

 

Sebelum pertandingan melawan Atletico, Joao Felix menjadi sasaran kritikan dari media di Madrid. Namun di amengaku tak memperhatikan kritikan itu.

"Setiap pekan, mereka bicara soal saya. Saya selalu jadi topik di media, tapi saya tenang. Selebrasi gol tadi semacam pelepasan rasa lega saya setelah apa yang saya alami musim panas lalu," kata Felix.

Infografis transfer pemain termahal di Barcelona (Liputan6.com/Abdillah)

Peringkat Barcelona di La Liga

Para pemain Barcelona merayakan kemenangan atas Atletico Madrid pada penghujung duel pekan ke-15 La Liga 2023/2024 di Estadi Lluis Companys, Senin (4/12/2023) dinihari WIB. (LLUIS GENE / AFP)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya