Liputan6.com, Jakarta - 2023 yang tersisa hanya setengah bulan membuat prediksi ragam tren 2024 bermunculan, termasuk dari platform sosial, Pinterest. Melalui "Pinterest Predicts," pihaknya merilis perkiraan tren lintas bidang, mulai dari fesyen, kecantikan, dekorasi rumah, sampai traveling.
Dalam keterangan yang diterima Tim Lifestyle Liputan6.com, Senin (11/12/2023), tertulis, "482 juta orang menggunakan Pinterest untuk merencanakan hal berikutnya dalam hidup mereka; rumah berikutnya, makanan berikutnya, perjalanan berikutnya."
Advertisement
"Hal ini memberi Pinterest wawasan unik tentang masa depan, apa yang akan segera populer," kata mereka. "Pinterest Predicts adalah laporan ramalan tren yang akan muncul di tahun mendatang. Ini adalah panduan tentang apa yang berikutnya akan dicoba dan dibeli orang."
Di antaranya, berikut beberapa tren lintas bidang tahun 2024 menurut Pinterest:
Fesyen
1. Pita bertumpuk
Milenial dan gen Z disebut akan menghiasi pakaian, sepatu, rambut, dan perhiasan mereka dengan detail pita, baik besar maupun kecil. Secara data, mereka akan memakai pakaian dengan pita (190 persen), kalung pita (180 persen), rajutan pita (80 persen), estetika pita (55 persen), dan sepatu hak berpita (40 persen).
2. Opa Eklektik
Pada 2024, gen Z dan boomer akan berpakaian layaknya opa-opa. Dengan kata lain, mereka akan menghadirkan elemen opa eklektik nan ekspresif ke lemari pakaian mereka, seperti mode retro, kardigan modis, dan pakaian custom.
Secara presentase, jaket denim custom (355 persen) kampuin, disusul gaya pakaian eklektik (130 persen), pakaian jadul opa-opa (65 persen), gaya jadul opa-opa (60 persen), dan pakaian gaul retro (55 persen).
Tren Kecantikan
1. Serba biru
Makeup aquamarine kembali lebih berani dari sebelumnya. Pada 2024, gen Z dan milenial akan menemukan cara baru memasukkan riasan era 60-an ini ke dalam rutinitas kecantikan modern mereka. Kata kunci populernya, yakni kuku biru ceria (260 persen), makeup rona biru aqua (100 persen), dan makeup prom biru muda (70 persen). Kemudian, makeup quince biru (85 persen) dan estetika eyeshadow biru (65 persen).
2. Glowing paripurna
Tahun 2024, boomer dan gen Z akan lebih mengutamakan lotion mewah dan pengalaman spa di rumah. Secara data, rutinitas perawatan tubuh (1.025 persen) berada di paling atas, kemudian perawatan tubuh (845 persen), estetika pelembab tubuh (245 persen), tabir surya (75 persen), dan estetika spa (60 persen).
3. Serba Besar
Kecantikan dan hiasan akan makin besar, berani, dan berkembang pada 2024. Milenial dan gen Z akan memilih gaya yang cocok dengan perhiasan seni tiga dimensi dan estetika "rambut mengembang." Komponennya terdiri dari cepol besar (230 persen), perhiasan seni tiga dimensi (75 persen), rambut berombak pria (50 persen), anting tebal besar (45 persen), dan gaya rambut kepang besar (30 persen).
Advertisement
Tren Makanan dan Minuman
1. Paduan lumer
Pada 2024, dua makanan favorit, seperti quesadilla burger dan pai pizza, diprediksi akan populer, terutama di kalangan gen X dan boomer. Kata kuncinya terdiri dari tacos burger keju (255 persen), kebab permen karet (170 persen), ramen karbonara (165 persen), quesadilla burger (80 persen), dan pai pizza (55 persen).
2. Sehangat tropis
Boomer dan gen Z akan menggerakkan estetika tropis, lengkapdengan gambar bunga sepatu dan moktail menyegarkan. Pencaian populernya adalah moktail nanas (70 persen), kue nanas cincang (50 persen), estetika kelapa (35 persen), ayam panggang Hawaii (35 persen).
Tren traveling
1. Slowcation
Tahun depan, orang-orang akan merencanakan perjalanan santai dengan orientasi "mengejar tidur yang berharga." Gen Z dan milenial akan memilih lokasi tenang dengan rencana perjalanan yang tidak padat. Tidur ASMR (165 persen) jadi pencarian terpopuler, disusul traveling sendiri (145 persen), tantangan detoks digital (80 persen), hotel staycation (70 persen), dan hidup santai (60 persen).
2. Berani Kotor
Pada 2024, perjalanan off-road akan jadi estetika baru, Perlengkapan off-road (110 persen), kemah off-road (90 persen), mobil petualang 80 persen, roda off-road (70 persen), dan mobil off-road (40 persen) jadi kata kunci paling populer.
Tren Seputar Rumah
1. Dapur nyentrik
Tahun depan, gen X dan boomer akan merombak area memasak dengan perlengkapan dapur unik, peralatan antik, dan sapuan cat mengejutkan mata. Dapur eksentrik (160 persen) dapur nyentrik (75 persen), cat dapur hijau (55 persen), dekor dapur eklektik (50 persen), dan dapur pink retro (40 persen) bisa jadi panduannya.
2. Gotik ala Barat
Obsesi dekorasi tahun depan akan memadukan vintage americana dengan warna-warna gelap dan muram. Ide alas tidur ala barat (310 persen) jadi kata kunci populer, lalu vintage americana (145 persen), gotik ala Barat (145 persen), ide kamar country (125 persen), dan cermin gaya barat (125 pesen).
3. Filosofi kopi
Pada 2024, area seduh kopi di rumah akan jadi cara baru untuk mengekspresikan diri. Secara data, kata kuncinya meliputi penataan bar kopi (1.125 persen), estetika kafe (820 persen), dekor area seduh kopi (145 persen), ide tulisan papan kapur (100 persen), dan papan tulis kapur (50 persen).
4. Logam Hits
Corak silver dan kroma tebal sangat akan masuk ke arus utama pada 2024. Seni kuku metalik (295 persen), kalung perak berlapis (50 persen), desain pintu aluminium (70 persen), furnitur aluminium (45 persen), dan korset logam (35 persen) jadi kata kunci populer di kategori ini.
Advertisement