Liputan6.com, Jakarta Manchester United akan mempertaruhkan nasib mereka saat menjamu Bayern Munchen pada matchday keenam fase grup A Liga Champions di stadion Old Trafford, Rabu (13/12/2023) mulai pukul 03.00 WIB. MU harus menang agar menjaga harapan lolos ke fase knock out 16 besar menemani Munchen yang sudah melaju sendirian di puncak klasemen.
Man Utd saat ini baru mengoleksi 4 poin dari 5 pertandingan di fase grup Liga Champions. Ini membuat peluang Manchester United juga tergantung dengan duel FC Copenhagen melawan Galatasaray di laga lainnya untuk bisa lolos.
Advertisement
MU saat ini tertinggal 1 poin dari kedua tim. Kalau menang lawan Munchen dan FC Copenhagen vs Galatasaray bisa berakhir imbang, MU bisa mencuri satu tempat di fase knock out Liga Champions.
Man Utd juga minimal harus mengamankan posisi ketiga agar bisa main di playoff Liga Europa. Itu artinya hanya kemenangan yang bisa menjaga harapan MU untuk tetap main di Eropa atau tersingkir sama sekali karena tertahan di posisi empat.
Manajer Manchester United, Erik Ten Hag masih percaya diri untuk menatap laga melawan Bayern Munchen ini. Meski belum lama, MU babak belur di kandang sendiri saat kalah 0-3 dari Bournemouth.
"Kami tidak konsisten, tapi penampilan kami bagus. Kalau kami punya semangat yang benar, kami bisa mengalahkan lawan manapun," ujar Ten Hag seperti dikutip BBC.
Bayern Munchen Bakal Manfaatkan Kelemahan Man Utd
Tak hanya MU, Bayern Munchen juga sedang luka karena kalah 1-5 dari Eintracht Frankfurt di Bundesliga. Untungnya, mereka melakoni laga ini dalam posisi lebih tenang karena poin mereka, 13 di puncak klasemen grup A Liga Champions sudah tak bisa dikejar tim manapun.
Pelatih Munchen, Thomas Tuchel pun menyoroti lemahnya pertahanan MU. Dari 3 laga saja, MU sudah mencetak 9 gol tapi juga kebobolan 11 gol.
"Selalu berbahaya kalau main lawan Manchester United. Mereka itu punya aura khusus, mentalitas khusus yang membuat mereka sulit untuk dikalahkan," ujarnya.
"Kami sudah lihat bagaimana momen kuat mereka, betapa kuat mereka. Main di kandang juga bisa berperan besar, ini jadi tantangan yang bagus buat kami."
Advertisement
Rekor Pertemuan Manchester United vs Bayern Munchen
21/09/23 LIC Bayern Munich 4 - 3 Manchester United FC
06/08/18 CLF Bayern Munich 1 - 0 Manchester United FC
10/04/14 LIC Bayern Munich 3 - 1 Manchester United FC
02/04/14 LIC Manchester United FC 1 - 1 Bayern Munich
08/04/10 LIC Manchester United FC 3 - 2 Bayern Munich
Prediksi Susunan Pemain Man Utd vs Bayern Munchen
Manchester United: Onana; Wan-Bissaka, Maguire, Varane, Shaw; McTominay, Mainoo; Antony, Fernandes, Garnacho; Hojlund
Bayern Munchen: Neuer; Laimer, Upamecano, Kim, Guerreiro; Goretzka, Kimmich; Musiala, Muller, Sane; Kane
Advertisement