Anies: Tugas Yudikatif Tidak Sekedar Menegakkan Keadilan, Tapi Hadirkan Rasa Adil

Menurut Anies, penegakan hukum sejatinya berorientasi pada keadilan. Penegakan keadilan juga sejurus dengan kesejahteraan petugas-petugas yang berada di lingkar yudisial.

oleh Winda Nelfira diperbarui 12 Des 2023, 21:07 WIB
Calon Presiden nomor urut 1, Anies Rasyid Baswedan saat paparan visi dan misi pada debat perdana Calon Presiden pada Pilpres 2024, Selasa (12/12/2023). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta Calon Presiden Anies Baswedan mengatakan bahwa tugas lembaga yudikatif tidak sekedar menegakkan keadilan. Lebih dari itu, tugas-tugas yudisial seharusnya menghadirkan rasa adil di tengah masyarakat.

"Bila terjadi praktik-praktik ketidakadilan, negara tidak boleh diam, justru negara harus mempertanyakan apa yang sesungguhnya terjadi," kata Anies dalam Debat Capres 2024 di Kantor KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023).

Menurut Anies, penegakan hukum sejatinya berorientasi pada keadilan. Penegakan keadilan juga sejurus dengan kesejahteraan petugas-petugas yang berada di lingkar yudisial.

"Mereka yang bertugas harus memiliki remunerasi yang baik, yang tidak kalah penting adalah semua proses dilakukan transparan, promosi transparan, kasus transparan," kata Anies.

Dengan demikian, kata Anies, memunculkan kepercayaan publik terhadap peradilan di Indonesia.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya