Al Hilal dan Al Nassr Bikin Galau Manchester United

Manchester United bakal galau berat karena dua klub kaya Arab Saudi akan mengajukan tawaran.

oleh Thomas diperbarui 17 Des 2023, 10:00 WIB
Logo Manchester United atau MU di Stadion Old Trafford. (Oli SCARFF / AFP)

Liputan6.com, Jakarta- Dua klub kaya Arab Saudi Al Hilal dan Al Nassr dilaporkan berniat membuat penawaran awal kepada Manchester United. Kedua klub tersebut bersaing ketat untuk mendapatkan gelandang bertahan MU, Casemiro.

Masa depan Casemiro bersama MU mulai jadi bahan pergunjingan dalam sebulan terakhir. Pemuda Brasil itu kerap mendapat kritik akibat performanya yang tidak segarang musim lalu di Old Trafford.

Casemiro memang lebih rajin membuat gol musim ini, tapi kemampuan bertahannya mulai merosot sehingga MU terpuruk. Setan Merah sudah tersingkir dari Liga Champions dan Piala Liga Inggris. padahal musim lalu mereka sukses menjuarai Piala Liga.

Eks pemain Real Madrid itu juga dikabarkan mulai mempertimbangkan mencari petualangan baru. Pindah ke Timur Tengah bisa dipertimbangkan karena gaji yang besar mengingat usia Casemiro yang sudah memasuki 31 tahun.

Jurnalis Ekrem Konur melaporkan Casemiro sangat diminati dua klub Arab Saudi Al Nassr dan Al Hilal. Keduanya sedang menyiapkan paket penawaran untuk diajukan kepada MU di Januari 2024 nanti.

Karena masih terikat kontrak sampai Juni 2026, Al Nassr dan Al Hilal harus memberikan mahar transfer cukup besar kepada MU.

MU sendiri diyakini akan galau jika tawaran datang dari kedua klub Arab Saudi itu. Di satu sisi, Casemiro merupakan pemain kunci yang diandalkan manajer Erik ten Hag. Namun penjualan pria Brasil itu akan menguntungkan.


MU Perlu Tambahan Dana Belanja

Gelandang bertahan MU yang masih diterpa cedera, Casemiro, hadir dalam sesi latihan yang berlangsung di Carrington, Manchester, Selasa (12/12/2023) dini hari WIB. (X/Manchester United)

Mahar transfer dari Arab Saudi bisa dipakai MU untuk merekrut pemain yang dibutuhkan Ten Hag di Januari 2024. Melepas Casemiro juga akan membuat lega anggaran gaji MU. Casemiro merupakan salah satu pemain dengan gaji tertinggi di Old Trafford.

Ten Hag memerlukan satu bek tengah dan satu gelandang baru menghadapi paruh kedua musim 2023/2024. Namun karena sudah menghabiskan dana lebih dari 170 juta poundsterling di musim panas lalu, MU tak bisa belanja mewah lagi.


MU Sudah Punya Pengganti Casemiro

MU terlebih dulu harus menjual pemain sebelum bisa merekrut pemain anyar. Beberapa nama yang ingin dilego sulit terjual seperti Jadon Sancho, Anthony Martial hingga Donny van de Beek.

Mungkin saja Casemiro akan dikorbankan oleh MU. Apalagi mereka sudah memiliki sosok pemain muda Kobbie Mainoo dan Sofyan Amrabat yang bisa mengisi posisi Casemiro jika harus dilego ke Arab Saudi.


Klasemen Liga Inggris

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya