Pemain Bologna Nikola Moro merayakan golnya ke gawang AS Roma pada pertandingan sepak bola Serie A Liga Italia di Stadion Renato Dall'Ara, Bologna, Italia, Minggu (17/12/2023). (Massimo Paolone /LaPresse via AP)
AS Roma dipaksa mengakui keunggulan tuan rumah Bologna dalam lanjutan Liga Italia. Pasukan Jose Mourinho menyerah dua gol tanpa balas. (Massimo Paolone /LaPresse via AP)
Tim tuan rumah membuka skor di babak pertama, tepatnya di menit ke-37. Nikola Moro yang berhasil membobol gawang AS Roma. (Massimo Paolone /LaPresse via AP)
Bologna menggandakan keunggulan empat menit babak kedua berjalan. Kali ini gol dicetak lewat own goal Rasmus Kristensen. (Massimo Paolone /LaPresse via AP)
AS Roma berusaha mengejar ketertinggalan di sisa waktu yang ada. Bologna sukses mempertahankan keunggulan 2-0 hingga pluit panjang berbunyi. (Massimo Paolone /LaPresse via AP)
Hasil ini membuat AS Roma melorot ke urutan ketujuh dengan 25 poin. Bologna naik ke posisi empat dengan 28 poin, menyalip Napoli dan Fiorentina. (Massimo Paolone /LaPresse via AP)