Real Madrid Dapat Peluang Unik untuk Rekrut Bintang La Liga

Real Madrid punya peluang unik untuk merekrut pemain Girona Miguel Gutierrez yang sedang bersinar di La Liga hanya dengan 8 juta euro atau sekitar Rp 136 miliar.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 26 Des 2023, 11:00 WIB
Real Madrid punya peluang unik untuk merekrut pemain Girona Miguel Gutierrez yang sedang bersinar di La Liga hanya dengan 8 juta euro atau sekitar Rp 136 miliar..(Pau BARRENA / AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Real Madrid diakabarkan memiliki opsi untuk merekrut Miguel Gutierrez dengan potongan harga di masa depan. Menurut Relevo, Los Blancos hanya perlu membayar 8 juta euro atau sekitar Rp 136 miliar untuk mengontrak bek kiri GIrona itu.

Miguel Gutierrez sedang dalam performa gemilang di La Liga musim ini. Ia pindah ke Girona pada musim panas 2022 dan sejak itu menjadikan dirinya pemain reguler di starting XI.

Pemain berusia 22 tahun, yang merupakan bek sayap yang efektif di kedua sisi lapangan, mencetak satu gol dan tiga assist dalam 19 pertandingan bersama Girona di semua kompetisi musim ini. Skuad racikan Michel Sanchez saat ini duduk di posisi kedua La Liga dengan 45 poin, sama seperti pemimpin klasemen Real Madrid.

Menurut Diario AS, Real Madrid hanya menjual 50% hak bermainnya ke Girona dengan biaya antara 4-5 juta euro. Selain itu, ada klausul pembelian kembali yang terjangkau dalam kontraknya.

Real Madrid menggunakan taktik serupa dengan Fran Garcia. Pemain Spanyol berusia 24 tahun tersebut kembali ke Santiago Bernabeu musim panas ini dengan biaya 5 juta euro.

Miguel, sementara itu, memiliki klausul pelepasan 35 juta euro yang berlaku untuk pelamar lain kecuali Real Madrid.

 


Real Madrid Incar Bintang Muda Juventus

Pemain Juventus Kenan Yildiz. (LaPresse via AP/Alfredo Falcone)

Real Madrid dilaporkan akan menyaingi Liverpool dalam mengejar pemain muda Juventus Kenan Yildiz. Penampilan penyerang berusia 18 tahun itu baru-baru ini menarik perhatian beberapa raksasa Eropa.

Bagi Kenan Yildiz, 2023 merupakan tahun yang luar biasa karena dia menjadi salah satu striker muda terbaik di Eropa. Penyerang berusia 18 tahun ini menjalani debut untuk tim utama Juventus tahun ini dan juga menerima caps pertamanya buat timnas Turki.

Yildiz dikenang secara luas atas kontribusi bersejarahnya November 2023. Da mencetak gol untuk Turki untuk mengamankan kemenangan 3-2 atas Jerman.

Reputasinya meroket sejak saat itu. Menurut media Spanyol Defensa Central (via The Hard Tackle), klub seperti Liverpool dan Real Madrid ingin mengontraknya.

Yildiz membuat sejarah baru minggu lalu saat mencetak gol untuk Bianconeri dalam debutnya melawan Frosinone. Dia menjadi pencetak gol asing termuda mereka di Serie A.

 


Pertandingan Real Madrid

Para pemain Real Madrid merayakan kemenangannya pada pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara Alaves dan Real Madrid di stadion Mendizorroza di Vitoria-Gasteiz, Spanyol, Kamis, 21 Desember 2023. (AP Photo/Ricardo Larreina)

Real Madrid tampil sensasional pada musim ini, memuncaki klasemen Liga setelah 18 pertandingan. Los Blancos saat ini unggul tujuh poin atas rival beratnya Barcelona ​​yang duduk di urutan keempat.

Skuad racikan Carlo Ancelotti juga menduduki puncak Grup C Liga Champions, di mana memenangkan enam pertandingan. Laga terakhir Madrid berakhir dengan kemenangan 1-0 atas Deportivo Alaves dalam laa tandang La Liga pada 22 Desember.

Madrid bermain dengan 10 pemain dalam laga itu karena Nacho Fernandez mendapat kartu merah pada menit ke-54. Gol kemenangan Los BLancos dicetak Lucas Vazquez di masa tambahan waktu.

Real Madrid kembali beraksi pada 3 Januari dengan menjamu Mallorca pada 3 Januari 2o24. Tiga hari kemudian, los Blancos menghadapi tim divisi empat Arandinaat El Montecillo pada babak 32 besar Copa del Rey.


Peringkat La Liga

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya