Liputan6.com, Jakarta - Harga emas hari ini yang dijual oleh PT Pegadaian (Persero) lebih murah jika dibandingkan kemarin. Harga emas hari ini di Pegadaian yang turun untuk jenis UBS dan Retro. Sedangkan untuk jenis Antam stabil atau tidak berubah.
Dikutip dari laman resmi Pegadaian, Minggu (31/12/2023), harga emas Pegadaian hari ini jenis Antam dengan ukuran 1 gram dijual Rp 1.159.000, tidak berubah jika dibandingkan dengan kemarin.
Advertisement
Untuk harga emas Pegadaian Jenis Retro ukuran 1 gram dibanderol Rp 1.129.000, turun Rp 2.000 jika dibandingkan harga kemarin yang dipatok Rp 1.131.000.
Sementara harga emas Pegadaian untuk jenis UBS ukuran 1 gram hari ini juga turun di level yang sama yaitu Rp 2.000 dari Rp 1.131.000, menjadi Rp 1.129.000.
Bagi yang minat membeli emas di Pegadaian harus tahu jika harga logam mulia selalu berubah-berubah mengikuti pasar.
Masyarakat bisa memantau langsung rincian harga emas 24 karat di Pegadaian melalui website resminya.
Berikut daftar harga emas Pegadaian hari ini:
Harga Emas Antam
- Harga emas hari ini Antam 0,5 gram: Rp 631.000
- Harga emas hari ini Antam 1 gram : Rp 1.159.000
- Harga emas hari ini Antam 2 gram : Rp 2.255.000
- Harga emas hari ini Antam 3 gram : Rp 3.357.000
- Harga emas hari ini Antam 5 gram : Rp 5.561.000
- Harga emas hari ini Antam 10 gram : Rp 11.065.000
- Harga emas hari ini Antam 25 gram : Rp 27.534.000
- Harga emas hari ini Antam 50 gram : Rp 54.987.000
- Harga emas hari ini Antam 100 gram : Rp 109.893.000
- Harga emas hari ini Antam 250 gram : Rp 274.460.000
- Harga emas hari ini Antam 500 gram : Rp 548.703.000
- Harga emas Antam hari ini 1000 gram: Rp 1.097.365.000
Harga Emas Retro
- Harga emas retro 0,5 gram = Rp 603.000
- Harga emas retro 1 gram = Rp 1.129.000
- Harga emas retro 2 gram = Rp 2.236.000
- Harga emas retro 3 gram = Rp 3.320.000
- Harga emas retro 5 gram = Rp 5.518.000
- Harga emas retro 10 gram = Rp 10.967.000
- Harga emas retro 25 gram = Rp 27.259.000
- Harga emas retro 50 gram = Rp 54.421.000
- Harga emas retro 100 gram = Rp 108.744.000
- Harga emas retro 250 gram = Rp 271.531.000
- Harga emas retro 500 gram = Rp 542.802.000
- Harga emas retro 1000 gram = Rp 1.085.553.000
Harga Emas UBS
- Harga emas terbaru UBS 0,5 gram: Rp 602.000
- Harga emas terbaru UBS 1 gram: Rp 1.129.000
- Harga emas terbaru UBS 2 gram: Rp 2.240.000
- Harga emas terbaru UBS 5 gram: Rp 5.533.000
- Harga emas terbaru UBS 10 gram: Rp 11.009.000
- Harga emas terbaru UBS 25 gram: Rp 27.466.000
- Harga emas terbaru UBS 50 gram: Rp 54.819.000
- Harga emas terbaru UBS 100 gram: Rp 109.593.000
- Harga emas terbaru UBS 250 gram: Rp 273.901.000
- Harga emas terbaru UBS 500 gram: Rp 547.157.000.
Kapan Harga Emas Dunia Tembus ke USD 3.000? Begini Skenarionya
Sebelumnya, harga emas bertahan stabil pada hari Jumat karena mencatat tahun terbaiknya sejak tahun 2020 pada level di atas USD 2.000 per ounce. Stabilnya harga emas dunia ini didukung oleh harapan Federal Reserve AS dapat memangkas suku bunga pada awal Maret.
Dikutip dari CNBC, Sabtu (30/12/2023), harga emas berada di USD 2,062.59 per ounce, tidak berubah dari sesi sebelumnya. Emas berjangka AS ditutup 0,6% lebih rendah pada USD 2,071.80, menutup tahun ini 13,45% lebih tinggi untuk meraih tahun positif pertama dalam tiga tahun.
“Pergerakan menuju kondisi yang lebih tenang, bisa dikatakan – lingkungan suku bunga yang lebih rendah, yang berarti dolar lebih rendah, sehingga harga emas akan lebih baik,” kata analis Marex Edward Meir.
Advertisement
Peluang Rekor Tertinggi Tahun Depan
Investor emas mengantisipasi rekor harga tertinggi tahun depan, bahkan peluang gapai USD 3.000 per ounce ketika fundamental dari perubahan suku bunga AS yang dovish, berlanjutnya risiko geopolitik, dan pembelian bank sentral diperkirakan akan mendukung pasar.
“Untuk melihat tingkat yang lebih tinggi, kita perlu melihat permintaan yang lebih kuat dari investor, seperti peningkatan arus masuk ETF. Untuk itu diperlukan data ekonomi AS yang lebih lemah dan inflasi yang lebih rendah, sehingga The Fed terdengar lebih dovish,” kata analis UBS Giovanni Staunovo.
Suku bunga yang lebih rendah mengurangi opportunity cost dari memegang emas batangan yang tidak memberikan imbal hasil (non-yielding) dan membebani dolar.
Sempat Sentuh Level Tertinggi
Harga emas mencapai level tertingginya dalam tiga minggu pada hari Rabu. Harga emas dunia melambung karena para pedagang membeli emas batangan tanpa imbal hasil untuk mengantisipasi penurunan suku bunga Amerika Serikat (AS) tahun depan. Sementara penurunan dolar dan imbal hasil obligasi juga mendukung harga.
Dikutip dari CNBC, Kamis (28/12/2023) harga emas naik 0,5% menjadi USD 2.077,01 per ons, atau level tertinggi sejak 4 Desember 2023 dan berada di jalur untuk naik hampir 14% pada 2023. Sedangkan harga emas berjangka AS ditutup naik 1,1% ke level USD 2.093,10.
Kurs dolar AS mencapai titik terendah dalam lima bulan, dan mencatat penurunan tahunan pertama sejak tahun 2020. Hal ini membuat harga emas batangan lebih menarik bagi pembeli luar negeri. Imbal hasil Treasury 10-tahun yang menjadi acuan juga menyentuh level terendah sejak 24 Juli.
Patokan harga emas London naik ke level tertinggi sepanjang masa di USD 2.069,40 per troy ounce, melampaui rekor sebelumnya yang dicatat pada Agustus 2020, kata London Bullion Market Association.
“Memasuki tahun baru, bank sentral di seluruh dunia sepertinya akan menurunkan suku bunga dan dengan itu, harga emas tidak akan punya apa-apa selain keuntungan,” kata Ahli Strategi Pasar Senior RJO Futures, Bob Haberkorn.Federal Reserve (The Fed) akan memulai tahun baru dengan bukti baru bahwa tekanan harga AS sudah mulai menurun, dengan data minggu lalu menandai pertama kalinya sejak Maret 2021 bahwa indeks harga PCE tahunan berada di bawah 3%.
Advertisement