Liputan6.com, Jakarta Salah satu artis yang merasakan euforia Siksa Neraka yakni Lucinta Luna. Ia berbagi kesan setelah menyaksikan film yang dibintangi Ratu Sofya dan Kiesha Alvaro lewat unggahan video di akun TikTok terverifikasi.
Mengenakan atasan putih tanpa lengan dan celana jin biru belel, Lucinta Luna mengaku syok dan takut saat menonton sejumlah adegan film Siksa Neraka. Pesohor dengan 3,5 jutaan pengikut di Instagram ini pengin tobat.
Advertisement
“Sumpah aku enggak tahu lagi. Memang mungkin 2024 aku harus banyak berubah, karena banyak banget adegan yang sangat seram. Yang bikin aku tuh kayak, enggak kuat aku nontonnya,” kata Lucinta Luna.
Siksa Neraka karya sineas Anggy Umbara menyajikan sejumlah adegan para pendosa yang dihukum di neraka. Hukumannya beragam dari punggung disetrika hingga lidah digergaji maupun dipaku.
Aku Enggak Kuat Banget
Disuguhi adegan mengerikan ini, Lucinta Luna tak kuat. Baginya Siksa Neraka adalah pengingat untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Tahun baru momen yang tepat untuk berubah.
“Benar, aku sudah enggak kuat banget. Benar, aku juga harus banyak perubahan aku sudah enggak mau lagi nonton itu lagi. Sumpah, seram banget!” beri tahunya dengan mata berkaca.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Ini Semua Berkat Netizen
Dalam kesempatan itu, Lucinta Luna berterima kasih kepada netizen +62 yang menantang dan merekomendasikan Siksa Neraka untuknya. Tak disangka, film ini jadi tamparan keras untuknya.
“Ini semua berkat netizen. Terima kasih netizen sudah menyadarkan aku ya. Sumpah aku enggak mau lagi. Seram banget filmnya. Pokoknya aku mau berubah. Aku mau berubah. Aku mau lebih baik lagi,” tutup Lucinta Luna.
1,9 Juta Penonton
Sejumlah netizen menanggapi pengakuan Lucinta Luna. “Semangat kak lucinta semoga lebih baik lagi,” cuit @dwz**** di kolom komentar. “Lakukan yang terbaik aja kak karena yang terjadi sudah terlanjur,” tulis @teh****. “Yok bisa yok pelan-pelan saja,” kata @boc****.
Sementara itu, Siksa Neraka terus melaju di tangga box office nasional. Senin (1/1/2024), film rilisan Dee Company ini merangkul 1,9 jutaan penonton. Tinggal selangkah lagi, Siksa Neraka tembus level 2 juta penonton.
“Terima kasih hari ke 19 sudah 1.956.799 orang sudah insaf dan tobat di awal tahun 2024. Masih tayang yuk ke bioskop!” Dee Company mengabarkan lewat akun Instagram, Selasa (2/1/2024).
Advertisement