Michael Bolton Idap Tumor Otak, Langsung Jalani Operasi

Michael Bolton belum lama ini mengetahui bahwa dirinya mengidap tumor otak.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 08 Jan 2024, 16:22 WIB
Michael Bolton. (Instagram/ michaelbolton)

Liputan6.com, Los Angeles - Penyanyi Michael Bolton membawa kabar mengejutkan pada awal tahun 2024. Ia mengungkap bahwa dirinya didiagnosis mengalami tumor otak. Hal ini disampaikan pelantun “Said I Love You…but I Lied” lewat unggahan di akun Instagram-nya pada Sabtu (6/1/2024) lalu.

“Aku ingin memulai ini dengan mendoakan supaya semua orang bahagia dan sehat pada akhir tahun. Aku juga ingin membagikan bahwa tahun 2023 lalu membawa satu tantangan yang tak terduga bagiku,” tutur pria bernama asli Michael Bolotin ini.

Ia melanjutkan, “Beberapa waktu sebelum musim liburan, diketahui bahwa aku mengidap tumor otak yang memerlukan operasi secepatnya.”

Michael Bolton mengungkap bahwa operasi tumor tersebut sudah berjalan dengan sukses, berkat tim medis yang bekerja secara luar biasa

“Kini aku sedang memulihan diri di rumah dan dikelilingi cinta dan dukungan yang luar biasa dari keluargaku,” kata dia.

Karena alasan ini pula, ia perlu beristirahat demi pemulihan diri, dan cuti sementara dari manggung.

Mengecewakan penggemar adalah salah satu hal tersulit yang kulakukan, tapi aku pasti akan bekerja keras untuk mempercepat pemulihanku dan kembali manggung secepatnya,” kata dia.


Terima Kasih atas Dukungan Penggemar

Unggahan Instagram Michael Bolton. (Instagram/ michaelbolton)

Di pengujung pernyataannya, Michael Bolton mengungkap terima kasih atas dukungan dan cinta yang selalu dicurahkan oleh penggemar.

“Kuharap kalian tahu bahwa aku menyimpan pesan positif dari kalian di hatiku, dan aku akan memberi kabar secepatnya,” kata penyanyi 70 tahun ini.


Doa dari Warganet dan Rekan Musisi

Unggahan Michael Bolton ini langsung mengundang simpati warganet.

"Please take your time to heal. Speedy recovery," komentar@lhar****.

"Wishing you good thoughts and a speedy recovery. 🙏 ✨️💯" kata @mazz********.

Richard Marx, pelantun "Right Here Waiting," juga mendoakan yang terbaik untuk rekannya ini. "Sending you so much love and healing my dear brother. You’ve got this. ❤️❤️," tuturnya. 


Perjalanan Karier Michael Bolton

Nama Michael Bolton di jagat musik mulai meroket di akhir dekade 1980-an setelah meng-cover lagu ikonis Otis Redding, "(Sittin' On) The Dock Of The Bay." Dalam kariernya, ia kemudian membawakan sejumlah lagu hits seperti “Said I Love You…but I Lied”,  "How Am I Supposed to Live Without You," dan soundtrack film animasi Hercules, "Go the Distance." 

Beberapa di antara lagu kondangnya adalah cover dari artis lain, seperti "When A Man Loves A Woman" yang pertama kali dibawakan Percy Sledge dan cover lagu Bee Gees "To Love Somebody."

Sepanjang kariernya, Michael Bolton memenangi dua piala Grammy Awards.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya