Pisah dengan The Story Of Park’s Marriage Contract, Lee Se Young Nangis Saat Syuting Hari Terakhir

The Story Of Park’s Marriage Contract tamat di episode ke-12 dengan rating hampir menyentuh dua digit sebesar 9,3 persen. Setelah kisah antara Park Yeon Woo dan Kang Tae Ha berakhir, MBC merilis behid the scene berdurasi panjang. Didalamnya juga ditayangkan suasana syuting hari terakhir yang penuh haru karena salam perpisahan. Yuk, intip momen-momennya!

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 08 Jan 2024, 19:45 WIB
The Story Of Park’s Marriage Contract
The Story Of Park’s Marriage Contract tamat di episode ke-12 dengan rating hampir menyentuh dua digit sebesar 9,3 persen. Setelah kisah antara Park Yeon Woo dan Kang Tae Ha berakhir, MBC merilis behid the scene berdurasi panjang. Didalamnya juga ditayangkan suasana syuting hari terakhir yang penuh haru karena salam perpisahan. Yuk, intip momen-momennya!
The Story Of Park’s Marriage Contract (Foto: YouTube/ MBCdrama)
Lee Se Young menyembungikan wajahnya dengan buket bunga krena menangis. Dia tentu sedih karena harus berpisah setelah 7 bulan syuting. "Aku akan sangat merindukan kalian semua." (Foto: YouTube/ MBCdrama)
"Tapi, Sebesar apa pun kita mencintai pekerjaan ini, dan seiring kita terus berkecimpung di bidang pekerjaan ini, aku garap kita pasti akan bertemu lagi suatu hari nanti." (Foto: YouTube/ MBCdrama)
Lalu, gantian Bae In Hyuk yang memberi salam perpisahan untuk para kru yang bertugas di hari terakhir syuting. "Awalnya, aku sangat khawatir bagaimana jika aku jadi pengganggu. Sekarang setelah semuanya berakhir, rasanya sungguh aneh." (Foto: YouTube/ MBCdrama)
"Semuanya telah bekerja keras dalam waktu yang lama, terima kasih atas kerja keras syuting dan membuat kekuranganku terlihat cantik. Ayo makan sesuatu yang enak dan minum yang banyak besok!" kata Bae In Hyuk. (Foto: YouTube/ MBCdrama)
Lee Se Young dan Bae In Hyuk kemudian melakukan sesi wawancara berdua. "Rasanya seperti aku masih harus berangkat syuting, jadi aku sedih karena tidak bisa bertemu lagi di lokasi syuting. Aku akan sangat merindukannya," ucap Se Young. (Foto: YouTube/ MBCdrama)
Segala macam emosi juga berkecamuk di hati Bae In Hyuk saat syuting hari terakhir. "Rasanya aneh syutingnya sudah selesai, seolah-olah belum berakhir. Jadi, setelah semua berakhir, aku kesulitan mengatur emosiku," ungkapnya. (Foto: YouTube/ MBCdrama)
"Saat aku bangun tidur besok, mungkin aku akan merasa harus datang bekerja. Tapi, aku merasa lega karena bisa menyelesaikan drama dengan baik bersama Seyoung noona," tutur Bae In Hyuk. (Foto: YouTube/ MBCdrama)
Sampai jumpa lagi di project kalian selanjutnya, Lee Se Young dan Bae In Hyuk! Kisah antara Park Yeon Woo dan Kang Tae Ha akan terkenang selamanya! (Foto: YouTube/ MBCdrama)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya