Momen Rombongan Manasik Haji Jalani Tawaf Pakai Odong-Odong, Bikin Heran

Momen lucu rombongan manasik haji jalani tawaf pakai odong-odong ini bikin netizen heran melihatnya.

oleh Arini Nuranisa diperbarui 09 Jan 2024, 12:19 WIB
Momen lucu rombongan manasik haji jalani tawaf pakai odong-odong. (Sumber: TikTok/bayusfqq)

Liputan6.com, Jakarta Sebelum berangkat haji, calon jemaah haji terlebih dahulu melakukan simulasi pelaksanaan ibadah haji sesuai dengan rukun-rukunnya, atau yang biasa dikenal dengan manasik haji. Dan salah satu rukun haji yang juga harus diperagakan ialah tawaf.

Tawaf adalah bagian dari rukun kedua saat melaksanakan haji dan umrah. Dalam pelaksanaannya, tawaf merupakan kegiatan mengelilingi Ka'bah sebanyak tujuh kali sambil melafalkan doa tertentu. Ritual tawaf dilakukan sebagai pembuka dan penutup ibadah di Masjidil Haram.

Namun, ada yang berbeda dari manasik haji yang dilakukan oleh serombongan jemaah berikut ini. Dihimpun Liputan6.com dari laman TikTok @bayusfqq, Selasa (09/01/2024), ada rombongan manasik haji yang sedang mengelilingi Ka'bah buatan bak sedang tawaf.

Anehnya, rombongan tersebut bukan berjalan, melainkan naik odong-odong. Terlihat odong-odong itu mengelilingi Ka'bah buatan tersebut beberapa putaran. Melihat momen itu, banyak netizen yang heran dengan kelakuan randomnya.


Mengelilingi Ka'bah pakai odong-odong

Momen lucu rombongan manasik haji jalani tawaf pakai odong-odong. (Sumber: TikTok/bayusfqq)

Tawaf merupakan salah satu ibadah dalam rangkaian ibadah haji. Ibadah ini dilakukan mulai dari Hajae Aswad dan diakhiri di Hajar Aswad. Pola ini dilakukan sebanyak tujuh putaran dengan menjadikan Ka'bah berada di sebelah kiri.

Saat manasik haji, jemaah umumnya akan memperagakan tawaf sama seperti saat nanti berada di Tanah Suci, yaitu sambil berjalan kaki. Namun, pemandangan lain yang dilakukan oleh sebuah rombongan ini bikin netizen heran melihatnya. Tawaf yang mereka lakukan justru memakai odong-odong.

Terlihat rombongan manasik haji yang sedang mengelilingi Ka'bah buatan yang berada di kawasan sebuah masjid. Diduga karena cuaca yang sangat panas, rombongan tersebut menaiki kereta odong-odong saat memperagakan ibadah tawaf.

Kereta odong-odong itu terdiri dari dua gerbong. Dari kejauhan, kursi di odong-odong tersebut tampak penuh. Sang driver mengemudikan odong-odong dengan kecepatan yang sedang dan penuh kehati-hatian karena melaju berputar.


Komentar warganet

Momen rombongan manasik haji yang menjalani tawaf pakai odong-odong itu mencuri perhatian. Kini videonya sudah ditonton lebih dari 4,2 juta kali dan menuai beragam komentar dari netizen. Banyak yang merasa heran dengan kelakuan random rombongan tersebut.

"Tawaf mode expres," tulis warganet.

"Pahalanya buat supirnya," canda warganet.

"Ben ra kesel," tulis warganet lain.

"Tuh kan Indonesia unik-unik," ujar warganet.

"Di Mekah ada syai pake skuter, mungkin dikhususkan untuk yang jompo terus dibantu nyetir sama yang muda, tapi yg muda2 juga pada ikut karena penasaran," tulis warganet.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya