Profil Franz Beckenbauer, Legenda Timnas Jerman Meninggal Dunia di Usia 78 Tahun

Sosok legendaris sepak bola Franz Beckenbauer dikabarkan meninggal dunia pada Minggu (7/1/2024). Berikut ini profil dan perjalanan kariernya.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 09 Jan 2024, 13:58 WIB
Salah satu legenda terbesar dari olahraga ini, Franz Beckenbauer meninggal dunia di usia 78 tahun. (AP Photo/Matthias Schrader, File)

Liputan6.com, Bandung - Legenda sepak bola Jerman, Franz Beckenbauer dikabarkan meninggal dunia pada Minggu (7/1/2024). Beckenbauer dikabarkan meninggal dunia di usia 78 tahun yang diumumkan langsung oleh pihak keluarga.

Pihak keluarga menyampaikan bahwa Franz Beckenbauer meninggal dunia di rumahnya. Namun tidak dijelaskan dengan rinci apa penyebab kematiannya dan kerabat sebelumnya menyampaikan kepada media bahwa kesehatan Beckenbauer memburuk.

Mengutip BBC Sports pada Senin (8/1/2024), Franz Beckenbauer meninggal dunia dengan tenang dalam tidurnya. Sang legenda sepak bola tersebut juga dikelilingi oleh pihak keluarganya.

“Dengan kesedihan yang mendalam, kami mengumumkan, suami dan ayah kami, Franz Beckenbauer, meninggal dunia dengan damai dalam tidurnya, kemarin Minggu (7 Januari 2024), dikelilingi keluarganya,” tutur pihak keluarga.

Sosok Franz Beckenbauer dikenal sebagai sosok legenda dalam dunia sepak bola. Ia bahkan masih dikenal sebagai seorang sweeper atau libero terbaik sepanjang masa.

Diketahui Beckenbauer berhasil meraih 17 trofi di level klub serta dua gelar juara dengan Timnas Jerman Barat. Adapun dalam penghargaan individunya Franz meraih trofi pemain terbaik Jerman sebanyak empat kali dan dua kali dalam ajang bergengsi Ballon d’Or.

Rasa cintanya dalam dunia sepak bola juga ia buktikan dengan melanjutkan perjalanannya sebagai pelatih. Franz Beckenbauer berhasil membawa Jerman meraih juara Piala Dunia dengan mengalahkan Argentina di tahun 1990.

Beckenbauer juga aktif menjadi pelatih di klub Bayern Munchen dan berpartisipasi membuat klub tersebut membentuk masa-masa kejayaannya. Serta membantu Bayern Munchen tertuntun menjadi klub terbaik di liga hingga sekarang.


Profil

Franz Beckenbauer (AFP/VOISHMEL)

Melansir dari beberapa sumber, Franz Anton Beckenbauer atau akrab dikenal sebagai Franz Beckenbauer merupakan salah satu legenda sepak bola kelahiran 11 September 1945 di Munchen, Jerman Barat.

Franz Beckenbauer lahir di reruntuhan pasca perang Munich dan merupakan anak kedua dari pekerja pos Franz Beckenbauer, Sr. dan istrinya Antoine (nee Hupfauf). Dia besar di distrik kelas pekerja Giesing.

Ayahnya sendiri diketahui sinis tentang permainan dan Beckenbauer mulai bermain sepak bola ketika usia sembilan tahun. Saat itu Beckenbauer bergabung dengan tim junior SC Munich pada tahun 1954.

Saat muda, Franz Beckenbauer mempunyai sosok idola pemenang Piala Dunia FIFA 1954 Fritz Walter.


Perjalanan Karier

Sebagai pelatih, Beckenbauer berhasil mempersembahkan trofi Piala Dunia untuk negaranya. (STAFF / AFP, File)

Sebelum menjadi pemain sepak bola Beckenbauer pernah belajar untuk menjadi penjual asuransi. Namun kemudian ia menandatangani kontrak profesional dengan Bayern ketika usianya baru 18 tahun.

Beckenbauer pernah dilanda kontroversi di usia 18 tahun karena masalah kehamilan kekasihnya dan dia yang tidak berniat menikahinya. Sejak itu dia dilarang bermain dari tim pemuda nasional Jerman Barat oleh DFB dan hanya diterima kembali setelah intervensi dari pelatih tim Dettmar Cramer.

Setahun kemudian Beckenbauer memulai debut bersama Bayern pada 6 Juni 1964 dalam pertandingan play-off promosi Bundesliga di sayap kiri melawan FC St. Pauli. Sejak itu karier sepak bolanya semakin bersinar terang.

Franz bahkan mempunyai julukan tersendiri yaitu “Der Kaiser” atau “Kaisar”. Diketahui julukan tersebut didapatkan karena permainannya yang mempunyai gaya elegan, mendominasi dan karena kepemimpinannya di lapangan.

Franz secara populer dikenal sebagai pemain legendaris karena bisa bermain serbaguna di lapangan. Ia bisa bermain untuk posisi gelandang dan posisi lain sehingga dijuluki sebagai penemu peran penyapu modern atau libero.


Prestasi

Franz Beckenbauer - Mantan kapten legendaris tim nasional Jerman ini sukses membawa tim Panser menjuarai Piala Dunia 1974. Kala itu Franz Beckenbauer merupakan pemain fenomenal yang memiliki kualitas diatas rata-rata. (AFP/Staff)

Berikut ini adalah pencapaian Franz Beckenbauer dalam kariernya baik sebagai pemain dan pelatih sepak bola:

Pencapaian Sebagai Pemain

1. Level Klub

  • 5 kali juara Liga Jerman.
  • 4 kali juara Piala Jerman.
  • 3 kali juara European Champions Club’s Cup (sekarang Liga Champions).
  • 1 kali juara Europapokal Der Pokalsieger Siegeer.
  • 1 kali juara Intercontinental Cup.

2. Level Timnas

  • 1 kali juara Dunia.
  • 1 kali juara Eropa.

3. Level Individu

  • 2 kali juara Ballon d’Or.
  • 4 kali juara Pemain Terbaik Jerman.

Pencapaian Sebagai Pelatih

1. Level Klub

  • 1 kali juara Liga Champions.
  • 9 kali juara Liga Jerman.
  • 6 kali juara Piala Jerman.
  • 6 kali juara Piala Liga Jerman.
  • 1 kali juara Intercontinental Cup.
  • 1 kali juara UEFA Cup (sekarang UEL).
  • 1 kali juara Liga Prancis.

2. Level Timnas

  • 1 kali juara Piala Dunia.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya