Liputan6.com, Makassar - Sejumlah wilayah di Kota Makassar tergenang air akibat curah hujan yang cukup tinggi pada Jumat (12/1/2024) pagi hingga petang. Salah satunya adalah Markas Polsek Ujung Tanah.
Video berdurasi sekitar 48 detik yang diabadikan oleh Kapolsek Ujung Tanah, Kompol Andriany memperlihatkan kondisi di Polsek Ujung Tanah yang tergenang mulai dari halaman hingga ke dalam kantor polisi tersebut.
Advertisement
"Selamat sore, selamat petang, situasi terkini di wilayah hukum Polsek Ujung Tanah air tergenang mulai di lobby," kata Kapolsek Ujung Tanah, Kompol Andriany L dalam videonya, Jumat (12/1).
Akibatnya, Andriany mengaku proses pelayanan di kantornya tidak dapat dilakukan, lantaran personel Polsek Ujung Tanah sibuk mengungsikan dan memindahkan barang-barang elektronik dan dokumen penting.
"Air tergenang mulai di lobby, pelayanan sudah angkat seluruh barang-barang termasuk barang elektronik agar tidak terjadi masalah baru," akunya.
Saat dikonfirmasi, Andriany membenarkan ihwal video tersebut. Dia mengaku kejadian serupa sudah sering terjadi tiap kali hujan dengan curah tinggi terjadi.
"Biasa itu kalau hujan karena (struktur bangunan) rendah dan tadi luar biasa hujan mulai dari siang sampai malam. Ketinggian air mata kaki orang dewasa," kata polisi berpangkat satu bunga melati itu.
Karena sudah sering menjadi langganan banjir, Andriany pun mengaku saat ini pihaknya tengah berkoodinasi dengan Polres Pelabuhan Makassar agar Kantor Polsek Ujung Tanah bisa segera direnovasi.
"Kami akan koordinasi dengan Polres Pelabuhan Makassar untuk bagaimana tidak tergenang air lagi saat hujan tiba," jelasnya.
Meski terganggu, Andriany memastikan jika pelayanan kepada masyarakat di kantor Polsek Ujung Tanah tetap berjalan, walaupun masih tergenang air.
"Pelayanan tetap berjalan dan saat ini kami masih terima laporan masyarakat kasus penganiayaan," pungkasnya.
Simak juga video pilihan berikut ini :