6 Potret Barang Rumah Tangga Ini Bentuknya Estetik, Bikin Ingin Punya

Jika tidak ingin merusak pemandangan ruangan, barang rumah tangga ini mungkin cocok untuk mengisi ruang karena bentuknya yang estetik.

oleh Arini Nuranisa diperbarui 13 Jan 2024, 12:30 WIB
Barang rumah tangga bentuknya estetik. (Sumber: buzzfeed)

Liputan6.com, Jakarta Kebanyakan orang cenderung akan membeli barang di toko online dengan melihat visualnya. Barang yang terlihat estetik akan lebih menarik pembeli daripada yang tampilannya biasa saja. Seperti perabot rumah tangga berikut ini yang bentuknya kelewat estetik.

Saat diletakkan di rumah, barang tersebut memang tidak terlihat seperti benda yang berguna. Justru terlihat seperti pajangan yang sengaja diletakkan untuk mempercantik ruang. Meski tidak terlihat fungsional, benda estetik itu kenyataannya punya nilai guna yang menakjubkan.

Para tamu yang berkunjung mungkin akan terbelalak saat mengetahui fungsi sebenarnya benda estetik yang terlihat seperti sebuah koleksi. Seperti sikat toilet berbentuk ceri. Karena tidak ingin alat penggosok toiletnya merusak pemandangan, akhirnya pemilik rumah membelinya, agar ruang tetap terlihat estetik.

Menarik secara visual, berikut ini 6 potret barang rumah tangga yang bentuknya estetik, dilansir Liputan6.com dari Buzzfeed, Sabtu (13/01/2024).


1. Sikat toilet berbentuk ceri, untuk yang tidak ingin alat penggosok toiletnya merusak pemandangan ruang.

Barang rumah tangga bentuknya estetik. (Sumber: buzzfeed)

2. Sikat piring berbentuk bunga aster, sehingga Anda dapat merapikan wastafel tanpa menyia-nyiakan properti berharga untuk pernak pernik yang berlebihan.

Barang rumah tangga bentuknya estetik. (Sumber: buzzfeed)

3. Set sikat pembersih botol berbentuk kaktus dengan drainase internal jika Anda menginginkan taman di sisi wastafel yang penuh dengan peralatan untuk semua tantangan pembersihan terberat Anda.

Barang rumah tangga bentuknya estetik. (Sumber: buzzfeed)

4. Pelembab dan aroma terapi yang dirancang menyerupai tanaman dalam pot biasa saat tidak digunakan.

Barang rumah tangga bentuknya estetik. (Sumber: buzzfeed)

5. Corong jamur ajaib yang dapat dilipat jika Anda menginginkan suasana dapur yang terinspirasi dari tanaman. Tak perlu menyembunyikannya di laci, biarkan saja untuk dinikmati semua orang saat tidak digunakan seperti corong.

Barang rumah tangga bentuknya estetik. (Sumber: buzzfeed)

6. Sebuah corong daun untuk menyiram tanaman dalam ruangan Anda. Ini akan membantu Anda menghindari tumpahan sambil menyatu sempurna dengan tanaman hijau lainnya.

Barang rumah tangga bentuknya estetik. (Sumber: buzzfeed)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya