Liputan6.com, Jakarta Momentum perayaan ulang tahun Melly Goeslaw ke-50, dilakukan dengan sangat meriah dan berkesan. Melly Goeslaw turut meresmikan Balad Melly di Above and Beyond Paskal Hyper Square pada Minggu (14/1/2024).
Diketahui, Balad Melly merupakan wadah yang diinisiasi sendiri oleh musisi kelahiran Bandung, 7 Januari 1974 ini. Wadah ini ditujukan bagi seluruh lapisan masyarakat khususnya anak muda untuk menyalurkan minat dan bakatnya.
Advertisement
"Ingin anak muda di Bandung dan Cimahi pada punya Intellectual Property (IP). Setiap kunjungan ke dapil suka ada yang unjuk tangan menyampaikan keinginannya menjadi seorang penyanyi dan lain sebagainya," ujar Melly Goeslaw kepada wartawan, Minggu (14/1/2024).
Menurut Melly Goeslaw, Intellectual Property (IP) atau kekayaan intelektual merupakan nadi bagi setiap pelaku industri kreatif. IP merupakan kekayaan yang lahir dari kemampuan intelektual manusia, meliputi teknologi, ilmu pengetahuan, seni, dan sastra. Melly menilai, IP menjadi landasan penting dan tak ternilai harganya.
Berdasarkan Keluh Kesah Orang yang Ditemuinya
Melly Goeslaw mengungkapkan bahwa munculnya inisiatif membentuk Balad Melly atas dasar keluh kesah orang yang ia temui.
"Karena aku senang mencari talent, bila diruntut ke belakang memang senang organisasi. Aku terpikir untuk menghimpun orang-orang yang terverifikasi, bisa membuka pekerjaan baru. Bukan hanya untuk dirinya tapi masyarakat banyak," papar Melly.
"Banyak yang curhat ingin punya produk atau memiliki bakat namun kebingungan menyalurkannya, bila secara individu ke individu tidak efisien. Namun bila guyub bisa saling membantu satu sama lain," katanya.
Advertisement
Memiliki Kelas Pelatihan
Tak hanya kesenian, entrepreneurship hingga pelaku industri kreatif siap dijembatani Melly Goeslaw dengan kelas pelatihan yang diberikan.
"Nanti aku bikin kelas dengan mentor yang hadir mulai dari influencer hingga pakar atau yang ahli di bidangnya," imbuhnya.
Lebih lanjut, Melly menjelaskan mulanya Balad Melly menyasar anak muda. Namun dalam perjalanannya, Balad Melly digandrungi semua kalangan.
Tak Hanya Anak Muda
Tak hanya anak muda, ibu rumah tangga, para pelaku UMKM, komunitas motor hingga ojol tertarik untuk bergabung Balad Melly.
"Sebenernya mereka ingin mempunyai sosok ibu, jadi setiap turun ke dapil aku seperti orang tua, pada curhat permasalahannya," ujar Melly.
Advertisement
Menyorot Permasalahan yang Terjadi di Masyarakat
Permasalahan yang terjadi di masyarakat turut disorotinya. Terlebih, dalam memperjuangkan hak para seniman, ia tak gentar mengupayakannya.
"Nanti Balad Melly satu sama lain bergotong royong membantu persoalan antara satu dan lainnya untuk menemukan jalan keluar dan berupaya meningkatkan taraf hidup yang lebih baik," ujar Melly.
Bagi yang tertarik menjadi bagian dari Balad Melly dapat mengakses melalui link kalemayaurang.id.