Liputan6.com, Jakarta Harga emas Antam dijual lebih murah pada perdagangan Rabu 17 Januari 2023. Harga emas Antam hari ini dengan ukuran 1 gram hari ini turun Rp 13.000 menjadi Rp 1.121.000.
Demikian juga dengan harga emas Antam untuk pembelian kembali atau harga emas Antam buyback juga dipatok lebih murah Rp 12.000 menjadi Rp 1.022.000 per gram.
Advertisement
Harga buyback ini merupakan patokan bila Anda menjual emas, maka harga emas Antam akan dihargai Rp 1.022.000 per gram.
Saat ini, Antam menjual emas dengan ukuran mulai 0,5 gram hingga 1.000 gram. Anda bisa memperoleh potongan pajak lebih rendah (0,45 persen) jika menyertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP). Antam juga menawarkan beberapa seri emas seperti emas seri batik, gift seri dengan ukuran beragam.
Harga emas Antam hari ini belum termasuk PPh 22 sebesar 0,9 persen. Hingga pukul 08.12 WIB, Rabu (17/1/2024), harga emas Antam sebagian besar masih ada.
Rincian Harga Emas Antam
Berikut rincian harga emas Antam hari ini, melansir laman logammulia.com, Selasa (16/1/2024):
• Harga emas Antam 0,5 gram = Rp 610.500
• Harga emas Antam 1 gram = Rp 1.121.000
• Harga emas Antam 2 gram = Rp 2.182.000
• Harga emas Antam 3 gram = Rp 3.248.000
• Harga emas Antam 5 gram = Rp 5.380.000
• Harga emas Antam 10 gram = Rp 10.705.000
• Harga emas Antam 25 gram = Rp 26.637.000
• Harga emas Antam 50 gram = Rp 53.195.000
• Harga emas Antam 100 gram = Rp 106.312.000
• Harga emas Antam 250 gram = Rp 265.515.000
• Harga emas Antam 500 gram = Rp 530.820.000
• Harga emas Antam 1.000 gram = Rp 1.061.600.000.
Harga Emas Dunia Anjlok 1,3 Persen, Siap-Siap Borong
Harga emas turun lebih dari 1% pada hari Selasa, tertekan oleh penguatan dolar dan imbal hasil Treasury AS yang lebih tinggi. Hal ini terjadi setelah pernyataan hawkish Gubernur Federal Reserve Christopher Waller mengenai penurunan suku bunga tahun ini. Namun pembelian safe-haven membatasi penurunan harga emas batangan.
Dikutip dari CNBC, Rabu (17/1/2024), harga emas dunia di pasar spot turun 1,3% menjadi USD 2,027.26 per ounce pada 14:36. ET (1936 GMT), setelah menguat pada tiga sesi sebelumnya.Emas berjangka AS ditutup lebih rendah 1% pada USD 2030,2.
“Kenaikan kuat dalam indeks dolar AS menekan pasar emas serta kenaikan imbal hasil Treasury AS hari ini pada hari pertama setelah liburan tiga hari akhir pekan,” kata Jim Wyckoff, analis senior di Kitco Metals.
Namun, ada yang berpendapat bahwa kerugian emas tidaklah buruk dibandingkan dengan seberapa kuat dolar karena ketegangan di Timur Tengah yang membatasi harga,” tambahnya.
Dolar Naik ke Level Tertinggi Bulanan
Indeks dolar AS naik hampir 1% ke level tertinggi dalam lebih dari satu bulan, membuat emas batangan kurang menarik bagi pemegang mata uang lainny
Advertisement