Gibran Ledek Mahfud Md, Netizen Bilang Batalkan Pilihan ke 02

Dalam video yang tersebar luas di media sosial, saat debat berlangsungm Gibran memberikan pertanyaan ke Cawapres 03, Mahfud MD. Akan tetapi, jawaban dari Mahfud menurut Gibran tidak sesuai.

oleh Arfandi Ibrahim diperbarui 24 Jan 2024, 13:00 WIB
Tangkapan layar saat Gibran berkasi saat debat Cawapres (Arfandi Ibrahim/Liputan6.com)

Liputan6.com, Gorontalo - Debat Calon Wakil Presiden (Cawapres) yang digelar beberapa hari lalu membuat banyak netizen kesal. Hal itu setelah Cawapres Gibran Rakabuming Raka seperti ledekin Mahfud MD.

Dalam video yang tersebar luas di media sosial, saat debat berlangsung gibran memberikan pertanyaan ke Cawapres 03, Mahfud MD. Akan tetapi, jawaban itu menurut Gibran tidak sesuai.

Saat itu Gibran berlaga seperti orang mencari sesuatu. Dirinya sambil berkata "Saya lagi nyari jawabannya Prof Mahfud, saya nyari-nyari di mana ini jawabannya."

"Nggak ketemu jawabannya. Saya tanya masalah inflasi hijau kok malah menjelaskan ekonomi hijau?" kata Gibran.

Potongan video debat Cawapres ke empat itu lantas viral di media sosial. Ragam komentar netizen soal gaya gibran yang seperti ledekin Mahfud MD.

Ada warganet yang mengatakan bahwa Gibran tak punya etika, ada juga yang membatalkan pilihan mereka ke 02 atau ke calon Prabowo-Gibran.

"Tim 02 bilang gaya Gibran saat debat gaya anak muda, ditanya langsung ke anak muda semua kompak jawab nggak! 😭🤣," tulis akun bernama @Mdy** yang dibarengi dengan video serupa.

"Selalu bicara etika, kok mas Gibran seperti itu ya. Aku balik ke 01 aja," kata netizen akun @naf***

Ada juga warganet yang memuji keberanian Gibran saat debat cawapres. Mereka menyatakan bahwa generasi muda juga bisa bersaing.

"Membawa Visi dan Misi yang Menciptakan Kepercayaan yang Mendalam. #SaatnyaGenerasiNow Kita Bangga Sama Gibran," kata @jon**

Simak juga video pilihan berikut:


Tanggapan Pemuda Ganjar

Sementara itu, Ketua Ganjar Gorontalo Ramdan bilang, bahwa aksi Gibran saat debat cawapres kemarin memperlihatkan tingkah kekanak-kanakan.

"Kami menghargai pendapat, tapi aksi itu sepertinya ia tidak dewasa. Seakan dia yang lebih banyak tahu soal itu," kata Ramdan.

Harusnya, sebagai Cawapres, dirinya menghormati Prof Mahfud yang memang sudah berpengalaman. Tidak hanya berpengalaman, dari sisi umur saja, Gibran sangat jauh berbeda dengan beliau.

"Menurut hemat saya, Gibran ke depan jangan seperti itu lagi," tandasnya.  

Dengan gaya Gibran seperti itu, membuatnya sempat menjadi trending topics di media sosial tiktok dan twitter. Bahkan namanya hingga kini masih tersemat di pencarian twitter.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya