Pemain Palestina Mohammed Khalil (kanan) mengejar bola saat melawan Hong Kong pada pertandingan sepak bola Grup C Piala Asia di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Qatar, Selasa (23/1/2024). Palestina menang3-0. (AP Photo/Hussein Sayed)
Palestina mencetak sejarah dengan lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Prestasi ini bak sepercik mimpi di tengah konflik politik dan tragedi kemanusiaan yang melanda Palestina. (AP Photo/Hussein Sayed)
Palestina termasuk peserta non-unggulan yang telah memastikan tiket ke perdelapan final Piala Asia 2023. Kelolosan Palestina berkat kemenangan atas Hong Kong pada matchday penutup di grup. (AP Photo/Hussein Sayed)
Tim Singa dari Kanaan melibas Hong Kong 3-0 guna memastikan satu jatah sebagai tim peringkat ketiga terbaik. (AP Photo/Hussein Sayed)
Sama seperti Suriah, Palestina finis pada posisi ketiga di Grup C dengan raihan 4 angka. Tempatnya di bawah Iran (9 poin) dan hanya kalah selisih gol dari Uni Emirat Arab (4). (AP Photo/Hussein Sayed)
Tahun ini merupakan pencapaian tertinggi Palestina setelah hanya mentok di fase grup Piala Asia 2015 dan 2019. Layaknya Suriah, kelolosan Palestina mengundang rasa haru yang membuncah di tengah kecamuk perang di negara mereka. (AP Photo/Hussein Sayed)