Tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani saat melawan wakil Jepang Natsuki Nidaira pada babak 16 besar Indonesia Masters 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Indonesia, Kamis (25/1/2024). Putri KW kalah dua gim langsung dengan skor 20-22 dan 16-21. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)
Partai pertama berlangsung alot. Pada awal gim, Putri merebut poin dari lawannya. Tapi Natsuki Nidaira dengan cepat menyamakan dan berbalik unggul lewat rentetan empat poin beruntun. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)
Setelah imbang dengan skor 11-11, Nidaira sempat terlihat pegang kendali meski Putri setelah itu berhasil mengejar dan membuat skor kembali imbang di kedudukan 19-19. Persaingan kian alot, tapi Putri akhirnya kalah 20-22. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)
Di gim kedua partai babak 16 besar Indonesia Masters 2024, Nidaira merebut empat poin awal. Dia juga masih memimpin saat interval, 11-9. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)
Selepas interval gim kedua, Putri berhasil mengejar. Rentetan tiga poin berhasil diraih untuk berbalik unggul 12-11. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)
Jual-beli serangan lantas terjadi, tapi Nidaira kemudian mendapatkan momentum lewat raihan empat angka berturut-turut untuk kembali memimpin. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)
Putri harus kembali mengakui keunggulan Nidaira pada gim kedua ini. Dia kalah 16-21 dan tersingkir usai partai 50 menit melawan Nidaira. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)