Liputan6.com, Jakarta - Apple baru saja menggulirkan update iOS 17.3, di mana pembaruan ini memperkenalkan fitur Stolen Device Protection.
Artikel tentang cara memakai Stolen Device Protection ini ternyata banyak dicari pembaca kanal Tekno Liputan6.com, Kamis (25/1/2024).
Advertisement
Selain itu, artikel soal game Death Stranding siap meluncur di Mac dan iPhone hingga Acer Switft X dan Swift Go baru dirilis juga populer kemarin.
Lebih lengkapnya bisa cek di bawah ini.
1. Cara Pakai Stolen Device Protection, Fitur Baru iPhone di Update iOS 17.3
Pengguna iPhone, sudahkan kamu update software ke versi iOS 17.3 atau versi iOS terbaru? Jika sudah, kamu perlu tahu kalau salah satu fitur yang digulirkan bernama Stolen Device Protection.
Stolen Device Protection ini adalah fitur yang membuat Apple bisa melindungi data-data pengguna di iPhone yang hilang.
Passcode alias PIN iPhone bisa didapatkan oleh pencuri melalui metode social engineering atau memata-matai aktivitas pemilik iPhone. Jika sudah tahu passcode sebuah iPhone, penjahat bisa mengeluarkan pengguna dari Apple ID di iPhone.
2. Bersiap, Game Death Stranding Siap Sambangi Mac dan iPhone Akhir Januari 2024
Penggemar Death Stranding yang menantikan kehadiran game tersebut di platform Mac dan iPhone akhirnya mendapatkan kepastian.
Sebab, setelah sempat mengalami penundaan, jadwal rilis game tersebut di kedua platform besutan Apple tersebut akhirnya terungkap.
Mengutip informasi dari Engadget, Kamis (25/1/2024), game Death Stranding: Director's Cut dipastikan meluncur untuk lini iPhone 15 Pro, serta iPad dan Mac pada 30 Januari 2024.
Advertisement
3. Acer Rilis Laptop Swift X dan Swift Go Baru, Pakai Intel Core Ultra Terkini dan Punya Fitur AI
Acer memperkenalkan tiga laptop Swift series baru, yang hadir dengan prosesor Intel Core Ultra dengan Neural Processing Unit (NPU) pertama dari Intel, serta sudah mendukung kemampuan Artificial Intelligence (AI).
James Lin, General Manager, Notebooks, IT Products Business, Acer, lebih banyak produk di lini Swift diluncurkan untuk membantu lebih banyak pelanggan memanfaatkan pengalaman laptop premium dan teknologi yang didukung AI.
"Selain itu, laptop-laptop ini menghadirkan update yang signifikan yang membantu pelanggan melakukan lebih banyak dan melakukannya dengan lebih baik lagi," kata Lin, melalui siaran pers, Kamis (25/1/2024).